Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump melontarkan kritikan keras untuk Presiden Rusia Vladimir Putin setelah rentetan serangan drone besar-besaran Moskow menghantam berbagai wilayah Ukraina, hingga memakan belasan korban jiwa, termasuk anak-anak.
Trump yang berang secara terang-terangan menyebut Putin "benar-benar gila".
Selain berita tersebut, berikut ini berita-berita internasional yang menarik perhatian pembaca detikcom, hari ini, Senin (26/5/2025):
- Israel Serang Sekolah Gaza yang Tampung Pengungsi, 20 Orang Tewas
Korban jiwa terus berjatuhan di Gaza akibat serangan-serangan Israel. Tim penyelamat mengatakan serangan Israel pada hari Senin (26/5) menewaskan sedikitnya 20 orang di sebuah sekolah Gaza yang menampung para pengungsi. Ini terjadi seiring militer Israel meningkatkan apa yang disebutnya sebagai serangan untuk menghancurkan kelompok Hamas.
"Setidaknya 20 martir diangkut (ke rumah sakit), sebagian besar dari mereka adalah anak-anak, dan lebih dari 60 orang terluka dalam pembantaian mengerikan oleh pendudukan (Israel) di Sekolah Fahmi Al-Jarjawi, yang menampung ratusan orang terlantar di lingkungan Al-Daraj di Kota Gaza," kata juru bicara pertahanan sipil Gaza, Mahmud Bassal kepada AFP, Senin (26/5/2025). Sebelumnya dilaporkan 13 orang tewas dalam serangan tersebut.
Militer Israel mengatakan telah menyerang para militan yang beroperasi di dalam pusat komando dan kendali Hamas dan Jihad Islam yang tertanam di area, yang sebelumnya berfungsi sebagai Sekolah 'Faami Aljerjawi' di wilayah Kota Gaza".
- Spanyol Usul Sanksi Israel Demi Setop Perang Gaza
Pemerintah Spanyol menjamu negara-negara Eropa dan Arab dalam pertemuan yang dimaksudkan untuk menekan Israel agar mengakhiri perang di Jalur Gaza. Otoritas Madrid mengusulkan sanksi internasional terhadap Israel demi menghentikan perang Gaza.
Menteri Luar Negeri (Menlu) Spanyol, Jose Manuel Albares, seperti dilansir AFP dan Al Jazeera, Senin (26/5/2025), mengatakan bahwa komunitas internasional harus mempertimbangkan rentetan sanksi terhadap Israel untuk menghentikan perang Gaza.
"Kita harus mempertimbangkan sanksi, kita harus melakukan segalanya, mempertimbangkan segalanya untuk menghentikan perang ini," cetus Albares dalam pernyataannya.
- Heboh Insiden Macron-Istrinya di Pesawat Usai Mendarat di Vietnam
Kantor kepresidenan Prancis menanggapi santai insiden yang terjadi antara Presiden Emmanuel Macron dan istrinya, Brigitte Macron, di dalam pesawat setelah mendarat di Vietnam, dalam rangkaian kunjungan ke Asia Tenggara.
Simak juga video "Israel Serang Sekolah Penampungan Warga Gaza, 20 Orang Tewas" di sini:
(ita/ita)