5 Berita Terpopuler Internasional Hari Ini

5 Berita Terpopuler Internasional Hari Ini

Tim detikcom - detikNews
Kamis, 13 Jul 2023 16:52 WIB
Jet tempur F-16
jet tempur F-16 (Foto: Getty Images)
Jakarta -

Pemerintah Rusia menyoroti rencana negara-negara Barat mengirimkan jet tempur F-16 ke Ukraina. Menteri Luar Negeri (Menlu) Rusia Sergei Lavrov mengatakan bahwa Rusia akan menganggap jet tempur F-16 yang dikirim ke Ukraina itu sebagai ancaman "nuklir" karena kemampuan pesawat tersebut untuk membawa senjata atom.

Saat ini, jet tempur F-16 tengah menjadi yang teratas dalam permintaan Ukraina untuk bantuan militer dari sekutu-sekutu Baratnya saat melawan serangan Rusia.

Dilansir kantor berita AFP, Kamis (13/7/2023), Lavrov berbicara tentang rencana Amerika Serikat untuk mengirim F-16 ke Ukraina, meskipun Washington belum mengizinkan negara mana pun untuk memasoknya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Rusia tidak dapat mengabaikan kemampuan pesawat ini untuk membawa senjata nuklir. Tidak ada jaminan yang akan membantu di sini," kata Lavrov seperti dikutip oleh Kementerian Luar Negeri Rusia.

Selain berita tersebut, berikut ini berita-berita internasional yang menarik perhatian pembaca detikcom, hari ini, Kamis (13/7/2023):

ADVERTISEMENT

- Gagal Memberontak, Wagner Serahkan Ribuan Senjata-Alat Militer ke Rusia

Pemerintah Rusia mengumumkan bahwa militernya telah menerima lebih dari 2.000 unit perangkat keras militer, termasuk tank, dari Wagner. Penyerahan perangkat militer ini dilakukan menyusul pemberontakan singkat kelompok tentara bayaran tersebut bulan lalu.

Kelompok bersenjata, yang memainkan peran kunci dalam serangan di Ukraina tersebut, berusaha menggulingkan kepemimpinan militer Rusia selama pemberontakan singkat bulan lalu.

"Lebih dari 2.000 unit peralatan dan senjata telah diserahkan," kata Kementerian Pertahanan Rusia dalam sebuah pernyataan, seraya menambahkan bahwa yang diserahkan termasuk tank, peluncur roket bergerak, dan sistem anti-pesawat.

Dilansir kantor berita AFP, Kamis (13/7/2023), militer Rusia mengatakan telah mendapatkan "lebih dari 2.500 ton berbagai jenis amunisi dan sekitar 20.000 senjata kecil." Banyak peralatan tersebut, menurut kementerian, belum pernah digunakan dalam pertempuran sebelumnya.

- Ukraina Tembak Jatuh 20 Drone Rusia dan 2 Rudal Jelajah

Militer Ukraina mengklaim telah menembak jatuh 20 pesawat tak berawak atau drone Rusia dan dua rudal jelajah dalam serangan yang menewaskan satu orang dan melukai sedikitnya empat orang di ibu kota Ukraina, Kyiv.

"Operasi pertahanan udara kami sukses," kata juru bicara Angkatan Udara Ukraina, Yuriy Ignat kepada televisi nasional.

"Dua puluh Shahed hancur - semua yang terbang tersebut jatuh," imbuhnya seperti dilansir kantor berita AFP, Kamis (13/7/2023).

Dalam pernyataan terpisah di Telegram, Angkatan Udara Ukraina menyatakan bahwa 20 drone Shahed buatan Iran dihancurkan "terutama di wilayah Kyiv".

- Pemimpin Tertinggi Iran Tuduh Barat Bahayakan Nyawa Warga Ukraina

Pemimpin tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei menuduh negara-negara Barat membahayakan nyawa warga Ukraina sehingga mereka dapat menjual senjata ke Kyiv untuk digunakan dalam perangnya melawan Rusia.

Simak juga 'Hadiri KTT NATO, Zelensky Disambut Joe Biden-Erdogan':

[Gambas:Video 20detik]



"Negara-negara Barat telah mendorong rakyat Ukraina ke garis depan untuk memenuhi kantong perusahaan-perusahaan manufaktur senjata Amerika," kata Khamenei dalam pertemuan dengan para ulama senior dan mahasiswa di Teheran, ibu kota Iran pada Rabu (12/7) waktu setempat.

Dilansir kantor berita AFP, Kamis (13/7/2023), Khamenei menyebut motif "pemangsa" dan "kolonial" Barat telah mendorong warga Ukraina untuk berperang dan terbunuh guna melayani "kepentingan perusahaan produksi dan penjualan senjata Barat".

- NATO Ingin Buka Kantor di Jepang, Macron Tolak Keras!

Presiden Prancis Emmanuel Macron menentang keras upaya agar NATO membuka kantor penghubung di Jepang. Penolakan ini disampaikan meski Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg mengatakan dia ingin memperkuat hubungan dengan Jepang dalam menghadapi China.

Dilansir kantor berita AFP, Kamis (13/7/2023), dipelopori oleh Amerika Serikat, aliansi militer Barat itu berupaya meningkatkan kerja sama dengan negara-negara demokrasi Asia-Pasifik karena semakin mewaspadai kekuatan Beijing yang semakin besar.

Untuk tahun kedua berturut-turut, para pemimpin Australia, Jepang, Selandia Baru, dan Korea Selatan menghadiri KTT NATO.

NATO telah merencanakan untuk membuka kantor penghubung di Tokyo untuk membantu meningkatkan kerjasama dengan Jepang.

- Rusia Anggap Pengiriman F-16 ke Ukraina sebagai Ancaman Nuklir!

Pemerintah Rusia menyoroti rencana negara-negara Barat mengirimkan jet tempur F-16 ke Ukraina. Menteri Luar Negeri (Menlu) Rusia Sergei Lavrov mengatakan bahwa Rusia akan menganggap jet tempur F-16 yang dikirim ke Ukraina itu sebagai ancaman "nuklir" karena kemampuan pesawat tersebut untuk membawa senjata atom.

Saat ini, jet tempur F-16 tengah menjadi yang teratas dalam permintaan Ukraina untuk bantuan militer dari sekutu-sekutu Baratnya saat melawan serangan Rusia.

Dilansir kantor berita AFP, Kamis (13/7/2023), Lavrov berbicara tentang rencana Amerika Serikat untuk mengirim F-16 ke Ukraina, meskipun Washington belum mengizinkan negara mana pun untuk memasoknya.

"Rusia tidak dapat mengabaikan kemampuan pesawat ini untuk membawa senjata nuklir. Tidak ada jaminan yang akan membantu di sini," kata Lavrov seperti dikutip oleh Kementerian Luar Negeri Rusia.

Halaman 2 dari 2
(ita/ita)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads