Gunung Mauna Loa, gunung berapi terbesar yang masih aktif di dunia mengalami erupsi untuk pertama kalinya dalam nyaris 40 tahun terakhir. Gunung yang ada di wilayah Hawaii ini memuntahkan lava dan abu panas pada Senin (28/11) waktu setempat.
Seperti dilansir AFP, Selasa (29/11/2022), aliran bebatuan yang melelah terlihat mengalir keluar dari mulut gunung, yang mengeluarkan kepulan uap dan asap. Erupsi ini memicu peringatan bahwa situasi bisa berubah dengan cepat.
Menurut Survei Geologi Amerika Serikat (USGS), tekanan telah meningkat selama bertahun-tahun di Gunung Mauna Loa yang ada di Big Island, pulau utama di Hawaii. Laporan USGS menyebut erupsi itu bisa dilihat dari lokasi berjarak 72 kilometer jauhnya, tepatnya di kota Kona yang ada di pantai barat Big Island.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain berita tersebut, berikut ini berita-berita internasional yang menarik perhatian pembaca detikcom, hari ini, Selasa (29/11/2022):
- Tegang! China Usir Kapal Perang AS di Laut China Selatan
Militer China menyatakan telah mengusir sebuah kapal perang Amerika Serikat (AS) yang disebut 'secara ilegal menyusup' ke perairan dekat Kepulauan Spratly yang menjadi sengketa di Laut China Selatan. Beijing menegaskan penyusupan semacam itu melanggar kedaulatan wilayahnya.
"Tindakan militer AS secara serius telah melanggar kedaulatan dan keamanan China," tegas juru bicara Komando Zona Selatan pada Tentara Pembebasan Rakyat (PLA), Tian Junli, seperti dilansir Associated Press, Selasa (29/11/2022).
Kapal perang AS yang dipersoalkan China merupakan jenis kapal jelajah rudal yang bernama USS Chancellorsville. Kapal perang AS tersebut diketahui baru-baru ini berlayar melintasi perairan Selat Taiwan.
Belum ada tanggapan resmi dari militer AS terkait hal ini.
- Akhiri Gencatan Senjata, Taliban Pakistan Perintahkan Serangan!
Kelompok bersenjata Tehreek-e-Taliban Pakistan (TTP), juga dikenal sebagai Taliban Pakistan, telah mengumumkan berakhirnya gencatan senjata yang disepakati dengan pemerintah pada bulan Juni lalu. TTP pun mengeluarkan perintah kepada para anggotanya untuk melakukan serangan di seluruh negeri.
"Operasi militer sedang berlangsung terhadap mujahidin di berbagai wilayah, jadi sangat penting bagi Anda untuk melakukan serangan di mana pun Anda bisa di seluruh negeri," kata kelompok itu dalam sebuah pernyataan pada Senin (28/11) seperti dilansir Al-Jazeera, Selasa (29/11/2022).
Kelompok itu, yang secara ideologis bersekutu dengan Taliban Afghanistan, mengatakan pihaknya menghadapi peningkatan jumlah serangan oleh militer Pakistan, khususnya di distrik Lakki Marwat di provinsi Khyber Pakhtunkhwa, di barat laut Pakistan.
- Cerita Ngeri dari Meksiko: Mayat Terus Berdatangan-Orang Menghilang!
Krisis melanda kamar mayat di wilayah Meksiko bagian selatan yang dilanda banyak tindak kejahatan, dengan jenazah-jenazah tanpa nama terus berdatangan. Bahkan ribuan tulang manusia teronggok karena tidak berhasil diidentifikasi.
Seperti dilansir AFP, Selasa (29/11/2022), kamar mayat di Chilpancingo, negara bagian Guerrero, dipenuhi jasad manusia tanpa nama -- sama seperti wilayah-wilayah lainnya di Meksiko yang berjuang untuk memproses puluhan ribu jenazah tanpa nama.
"Mayat terus berdatangan dan orang-orang terus menghilang," tutur seorang pakar antropologi forensik di Mexico City, Nuvia Maestro (36).
Tugas seorang pakar forensik di wilayah tersebut cukup memprihatinkan, di mana mereka harus melakukan autopsi di ruangan yang gelap, tanpa jendela dan pendingin udara. Minimnya peralatan yang layak semakin mempersulit pekerjaan mereka.
- Dituduh Jadi Agen Israel, Anwar Ibrahim Perintahkan Polisi Bertindak!
Perdana Menteri (PM) Malaysia Anwar Ibrahim menginstruksikan kepolisian untuk menyelidiki tuduhan-tuduhan bersifat fitnah dan mengandung elemen rasial ekstrem terhadap dirinya, yang bermunculan beberapa waktu terakhir.
Seperti dilansir The Star, Selasa (29/11/2022), Anwar mengenakan baju Melayu lengkap dengan kain samping dan mengenakan capal (sandal kulit) saat pertama masuk kantor sebagai PM Malaysia di Putrajaya pada Jumat (25/11) lalu. Pilihan Anwar memakai capal sempat memicu perdebatan netizen di media sosial.
Tidak hanya itu, laporan salah satu media lokal pada Minggu (27/11) waktu setempat yang mengutip pemimpin redaksi surat kabar Israel Haaretz, Esther Solomon, menyebut penunjukan Anwar sebagai PM berpotensi membuka hubungan antara Israel dan Malaysia.
Dalam cuitannya, Solomon menyebut Anwar tidak seperti mantan PM Tun Dr Mahathir Mohamad yang secara terang-terangan mengecam kebijakan Israel. Dia menambahkan bahwa Israel akan menyukai hubungan dekat dengan Malaysia. Cuitan Solomon itu disambut balasan bernada kemarahan dari netizen Malaysia.
- Gunung Berapi Terbesar di Dunia Meletus, Pertama dalam Nyaris 40 Tahun
Gunung Mauna Loa, gunung berapi terbesar yang masih aktif di dunia mengalami erupsi untuk pertama kalinya dalam nyaris 40 tahun terakhir. Gunung yang ada di wilayah Hawaii ini memuntahkan lava dan abu panas pada Senin (28/11) waktu setempat.
Seperti dilansir AFP, Selasa (29/11/2022), aliran bebatuan yang melelah terlihat mengalir keluar dari mulut gunung, yang mengeluarkan kepulan uap dan asap. Erupsi ini memicu peringatan bahwa situasi bisa berubah dengan cepat.
Menurut Survei Geologi Amerika Serikat (USGS), tekanan telah meningkat selama bertahun-tahun di Gunung Mauna Loa yang ada di Big Island, pulau utama di Hawaii. Laporan USGS menyebut erupsi itu bisa dilihat dari lokasi berjarak 72 kilometer jauhnya, tepatnya di kota Kona yang ada di pantai barat Big Island.