8 Fakta Buron Biang Keladi Lab Rahasia Narkoba di Bali Ditangkap

Yogi Ernes - detikNews
Senin, 23 Des 2024 08:01 WIB
Direktorat Tindak Pidana Narkoba (Dittipidnarkoba) Bareskrim Polri menangkap pengendali pabrik narkoba rahasia di Bali. Pelaku diringkus di Thailand.
Foto: Polri tangkap warga negara Ukraina di Thailand usai buron terkait kasus laboratorium narkoba (20Detik)
Jakarta -

Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri kembali berhasil meringkus seorang gembong narkoba yang telah menjadi buron. Buron yang berhasil ditangkap kali ini ialah warga negara Ukraina bernama Roman Nazareno atau RN.

Roman merupakan otak dari laboratorium narkoba yang beroperasi di Bali. Tempat itu dibongkar Polri pada Mei 2024. Saat penggerebekan yang dilakukan polisi, Ramon tidak berada di lokasi dan kabur ke Thailand.

Usai tujuh bulan buron, Ramon berhasil ditangkap di Thailand. Polisi menjemput Ramon di 'Negeri Gajah' tersebut pada Jumat (20/12).

"Kami menerima berita dari Royal Thai Police hari Kamis (19/12), Kamis malam, kemudian hari Jumat (20/12) kami melakukan (penangkapan)," kata Ses NCB Interpol Indonesia Divhubinter Polri, Brigjen Untung Widyatmoko, dalam jumpa pers di Bandara Soekarno-Hatta, Minggu (22/12/2024).

Roman kini telah ditetapkan tersangka dan ditahan di Rutan Bareskrim. Selain jeratan pasal UU Narkotika, Ramon juga akan dijerat dengan pasal pencucian uang.

Baca selengkapnya di halaman selanjutnya

Simak Video 'Tampang Roman, WN Ukraina Pengendali Lab Narkoba di Bali':




(ygs/ygs)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork