Uji coba ganjil genap di Kota Depok hanya berumur singkat. Pelaksanaan uji coba ganjil genap yang baru 4 kali diterapkan itu kini dihentikan.
Untuk diketahui, uji coba ganjil genap di Jl Margonda ini berlaku sejak Sabtu (4/12) lalu. Ganjil genap di Depok hanya diterapkan setiap weekend hari Satu dan Minggu saja.
Ganjil Genap di Depok sudah diuji coba selama 4 kali dalam dua pekan terakhir ini. Mulai akhir pekan ini, uji coba ganjil genap dihentikan
Timbulkan Macet di Jalur Alternatif
Kasat Lantas Depok Kompol Jhoni Eka Putra mengatakan bahwa ganjil genap ini sebetulnya cukup mempengaruhi kinerja lalu lintas di Jalan Margonda itu sendiri. Akan tetapi ganjil genap ini justru menimbulkan kemacetan di jalur-jalur alternatif.
"Iya (uji coba ganjil genap dihentikan). Kemarin uji coba, artinya kita harus melihat data dari hasil kegiatan di lapangan. Secara untuk ganjil genap sendiri di Margonda itu mengalami peningkatan baik, lancar," kata Jhoni kepada wartawan, Jumat, (17/12).
"Tapi di dalam buangannya itu daerah titik-titik terjadi penurunan jaringan. Jadi kemacetan tetap panjang, kecepatan berkurang, kemudian waktu tempuh bertambah," sambung Jhoni.
Simak selengkapnya di halaman selanjutnya
Saksikan juga 'Macet Panjang di Uji Coba Ganjil Genap Depok':