Digelontor Air dari Perbukitan, Jalan Raya Mantup Lamongan Sempat Banjir

Eko Sudjarwo - detikNews
Sabtu, 11 Des 2021 23:14 WIB
Banjir di Jalan Raya Mantup Lamongan/Foto: Istimewa (Dok Camat Tikung)
Lamongan - Hujan deras mengguyur wilayah selatan Lamongan mengakibatkan Jalan Raya Mantup, tepatnya depan Pasar Mantup sempat terendam banjir, Sabtu (11/12/2021). Banjir surut seiring hujan reda.

Banjir yang terjadi di wilayah Kecamatan Mantup ini disebabkan air kiriman dari perbukitan yang berada di sisi barat Pasar Mantup. Air mengalir di sepanjang jalan Gang Sambilan dan meluber ke Jalan Raya Mantup depan pasar. Ketinggian air banjir sempat menyentuh mesin sepeda motor.

"Iya tadi sore, di depan Pasar Mantup, akibat limpahan air dari hutan, turun ke arah timur sampai menyeberang jalan raya depan pasar," kata Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Mantup Wanto, saat dikonfirmasi wartawan, Sabtu (11/12/2021).

Menurut Wanto, banjir saat ini sudah surut seiring hujan reda sekitar 1 jam. Dia mengakui banjir sesaat memang kerap terjadi di lokasi ini setiap kali hujan deras datang. Hal itu, terang Wanto, karena saluran air tidak mampu menampung besarnya air kiriman dari perbukitan.

"Pasca hujan reda, banjirnya juga selesai," ujar Wanto.

Wanto mengungkapkan, banjir yang merendam jalan raya depan Pasar Mantup ini tidak sampai menimbulkan korban maupun kerusakan rumah warga. Hanya saja jalan raya yang terendam sehingga pengendara harus waspada dan hati-hati saat melintas ketika banjir datang.

"Sampai dengan saat ini masih belum ada laporan terkait kerugian," jelasnya.

Menyikapi persoalan banjir tersebut, Wanto mengaku akan segera menggelar rapat dengan pemerintah desa untuk mencari solusi yang salah satunya dilakukan adalah normalisasi saluran air. Pasalnya, kapasitas saluran air kurang besar dan di beberapa titik ada sedimennya sehingga air meluber.

"Rencana Selasa (14/12) besok kita rapat dengan pihak desa terkait untuk membahas masalah tersebut. Setidaknya ada giat normalisasi saluran air di lingkup wilayah tersebut," pungkasnya.


(fat/fat)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork