Kini Ada Pengemudi Tangguh Bagi Warga Madiun untuk Cegah COVID-19

Kini Ada Pengemudi Tangguh Bagi Warga Madiun untuk Cegah COVID-19

Sugeng Harianto - detikNews
Sabtu, 04 Jul 2020 08:17 WIB
polres madiun
Kapolres Madiun memasangkan face shield kepada driver ojol (Foto: Istimewa)
Madiun - Berbagai upaya terus dilakukan Forkopimda Madiun untuk memerangi COVID-19. Di saat menyambut new normal, warga yang dalam kesehariannya bekerja dalam jasa transportasi di Madiun dijadikan pengemudi tangguh.

"Memang kami dari Forkopimda terus gencar melakukan upaya pencegahan penyebaran COVID-19. Salah satunya selain ada kampung tangguh, industri tangguh, dan ponpes tangguh, kami juga siapkan pengemudi tangguh," ujar Kapolres Madiun AKBP Eddwi Kurniyanto saat dikonfirmasi detikcom Sabtu (4/7/2020).

Dalam pencanangan pengemudi tangguh, kata Eddwi, telah melibatkan ratusan pekerja baik pengemudi ojek dan juga becak. Mereka telah dibekali sarana pencegahan penyebaran COVID-19 dengan sosialisasi.

"Kami sudah lakukan sosialisasi kepada mereka yang sering kontak dengan penumpang. Agar mereka tahu bagaimana cara melayani penumpang," katanya.

Eddwi mengatakan disamping sosialisasi, para pekerja jasa transportasi juga diberikan masker dan face shield. Pemberian masker dan face shield dilakukan untuk menekan penyebaran COVID-19.

"Alhamdulillah kami sudah berikan masker secara gencar kepada pengemudi becak dan ojek yang kedapatan tidak memakai masker. Selain itu juga face shield penutup wajah," tandasnya.

Eddwi menambahkan para pengemudi ojek dan becak juga diminta untuk untuk mengingatkan kepada masyarakat lain agar tetap melaksanakan protokol kesehatan memasuki era new normal.

Tonton juga 'Pasutri Tolak Bupati Madiun Evakuasi Anaknya yang Terjangkit Corona':

[Gambas:Video 20detik]

"Diharapkan masyarakat tetap melaksanakan protokol kesehatan dengan menerapkan social distancing dan physical distancing, menjauhi kerumunan dan menggunakan masker," tandasnya.

Sementara itu, para pengemudi becak dan ojek sangat senang dengan upaya Forkopimda Kabupaten Madiun yang aktif dalam memerangi COVID-19. Selain diberikan masker dan face shield, para tukang becak dan ojek diberikan santunan berupa paket sembako.

"Alhamdulillah terimakasih untuk semua pejabat baik Kapolres dan Pemkab Madiun yang peduli dengan kami," ujar Suwito, pengemudi ojek asal Caruban. (iwd/iwd)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.