Sekjen PKS Aboe Bakar Al-Habsyi berharap presiden terpilih Prabowo Subianto mengunjungi PKS usai bertemu dengan NasDem dan PKB. Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco memastikan Prabowo memang akan mendatangi semua partai politik.
"Ada rencana memang untuk datang ke semua partai politik," kata Dasco saat dihubungi, Minggu (28/4/2024).
Namun demikian, Dasco belum bisa memastikan kapan Prabowo akan menyambangi PKS. Dia menyebut Prabowo masih ada agenda kegiatan berkaitan dengan Kementerian Pertahanan.
"Tetapi waktunya saja yang nanti akan ditentukan, karena kebetulan minggu depan Pak Prabowo ada rangkaian kegiatan kementerian, menerima tamu dari luar dan pergi ke luar kalau saya nggak salah," ucap dia.
Meski begitu, dia kembali menekankan Prabowo akan menjadwalkan pertemuan dengan PKS. "Sehingga nanti menunggu rangkaian kegiatan selesai baru direncanakan lagi," imbuhnya.
PKS Harap Prabowo Berkunjung
Sebelumnya, Aboe Bakar Al-Habsyi mengatakan berada di dalam maupun di luar pemerintahan bukan hal yang sulit untuk partainya. Namun Aboe berharap presiden terpilih Prabowo Subianto juga mengunjungi PKS usai bertemu dengan NasDem dan PKB.
"Soal sikap ini hal yang mudah bahwa PKS sudah mengatakan mau di dalam ataupun di luar itu bukan hal yang sulit buat kami. Artinya kami sudah terbiasa tinggal permasalahannya adalah kita pengin kebersamaan setelah NasDem dan PKB didatangi mungkin juga PKS pasti akan didatangi kita berharap gitu toh," kata Aboe usai acara halalbihalal di DPP PKS, Jl Tb Simatupang, Jakarta Selatan, Sabtu (27/4).
Dia mengaku sudah berkomunikasi dengan Prabowo. Dia mengatakan silaturahmi Prabowo dengan PKS masih mencari waktu.
"Ya itu kita tunggu saja, saya sudah komunikasi dengan beliau sudah detail apa semua tapi hari ini beliau ada acara halalbihalal keluarga, jadi kata Mas Dasco nanti kita cari waktu, hari ini mestinya Muzani dateng tapi sampai saat ini belum datang," ujarnya.
(maa/imk)