Polisi Ungkap Ada 2 Korban Dugaan Pelecehan Oknum Guru di Depok

Mulia Budi - detikNews
Senin, 09 Jun 2025 14:05 WIB
Foto ilustrasi pencabulan anak. (Andhika Akbarayansyah/detikcom)
Depok -

Oknum guru di Kota Depok, Jawa Barat (Jabar), diduga melakukan pelecehan seksual terhadap siswi sekolah menengah pertama (SMP). Polisi mengungkap ada dua siswi yang diduga menjadi korban oknum guru tersebut.

"Korban ada dua yang memberikan keterangan, namun korban sebagai saksi saja," kata Kasi Humas Polres Metro Depok AKP Made Budi saat dihubungi, Senin (9/6/2025).

Made mengatakan oknum guru itu sudah diperiksa. Namun, dia belum membeberkan hasil pemeriksaan tersebut.

"Terlapor sudah dipanggil dan dimintai keterangannya," kata Made.

"Guru tersebut masih dalam proses pemeriksaan, nanti penetapan statusnya setelah selesai," tambahnya.

Oknum Guru Dinonaktifkan

Kasus ini terungkap dari tersebarnya sebuah rekaman suara oknum guru diduga melakukan pelecehan seksual terhadap siswi SMP di Depok. Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Depok Siti Chaerijah mengatakan oknum guru itu sudah dinonaktifkan.

"Menanggapi informasi yang beredar terkait dugaan tindakan pelecehan seksual yang terjadi di lingkungan SMP negeri Depok, saya, Siti Chaerijah Aurijah, selaku Kepala Dinas Pendidikan Kota Depok, menyampaikan keprihatinan mendalam dan permohonan maaf atas ketidaknyamanan serta kegelisahan yang dirasakan masyarakat, khususnya para orang tua dan siswa," kata Siti saat dihubungi wartawan, Jumat (23/5).

Lihat juga Video: Tampang Oknum Guru SMP yang Cabuli Siswinya di Masjid Sekolah




(mib/aud)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork