Polisi Ungkap Beda Pengakuan Didik soal Pencabulan Sebelum Bunuh Bocah Bekasi

Maulana Ilhami Fawdi - detikNews
Kamis, 06 Jun 2024 15:17 WIB
Prarekonstruksi kasus pencabulan dan pembunuhan anak di Ciketing Udik, Bantargebang, Bekasi. (Maulana/detikcom)
Bekasi -

Polres Metro Bekasi Kota telah melakukan prarekonstruksi kasus pencabulan dan pembunuhan anak di Ciketing Udik, Bantargebang, Bekasi. Dalam prarekonstruksi diperagakan 34 adegan.

Kasatreskrim Polres Metro Bekasi Kota AKBP Muhammad Firdaus mengatakan terdapat beberapa perbedaan antara keterangan awal yang diberikan tersangka Didik dengan adegan di prarekonstruksi.

"Makanya kita uji kita tujuannya prarekon kita uji keterangan tersangka. Ada beberapa yang memang terjadi perbedaan namun tidak begitu signifikan," kata Firdaus di Ciketing Udik, Bantargebang, Bekasi, Kamis (6/6/2024).

Firdaus mengatakan salah satu keterangan yang berbeda dengan adegan prarekonstruksi yakni saat tersangka Didik mencabuli korban. Firdaus menjelaskan posisi Didik saat mencabuli korban dalam posisi menindih korban.

Posisi Didik yang menindih korban disebut tidak dijelaskan tersangka saat memberikan keterangan awal kepada polisi.

"Tersangka menindih korban ketika menyetubuhi," katanya.

Seperti diketahui polisi melakukan 34 adegan dalam prarekonstruksi kasus pencabulan dan pembunuhan anak. Terdapat 5 adegan tambahan yang dilakukan dalam prarekonstruksi tersebut. Adegan tambahan itu dimulai dari Didik mengikat karung berisi mayat korban dengan tali hingga Didik menutup lubang jet pump lokasi mayat korban disembunyikan dengan asbes.




(idn/idn)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork