Kantor DPD Gerindra DKI Masih Sewa Usai M Taufik Tak Jadi Ketua

Tiara Aliya Azzahra - detikNews
Selasa, 07 Jun 2022 20:13 WIB
Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (Annisa/detikcom)
Jakarta -

Gerindra mengungkap salah satu 'dosa politik' M Taufik yang dijadikan sebagai dasar pemecatan adalah DPD Gerindra DKI tak memiliki kantor tetap saat Taufik menjabat ketua. Lantas, bagaimana dengan kondisi DPD Gerindra di bawah kepemimpinan Ahmad Riza Patria?

"(Kantor DPD Gerindra DKI) masih sewa sampai hari ini," kata Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Riza Patria kepada wartawan, Selasa (7/6/2022).

Riza mengatakan sampai saat ini pihaknya masih menyewa gedung untuk dijadikan markas Gerindra Jakarta. Saat ditanya apakah Gerindra bakal membeli kantor dalam waktu dekat, Riza hanya menjawab semua itu mesti disesuaikan dengan anggaran yang ada.

"Pokoknya tugas pengurus partai menyiapkan sarana prasarana sebaik mungkin. Tentu sesuai dengan kemampuan dari uang yang halal yang baik," jawabnya.

Sebagaimana diketahui, Partai Gerindra mengumumkan secara resmi pemecatan M Taufik hari ini. Gerindra mengungkap 'dosa politik' M Taufik yang dijadikan dasar pemecatan.

Pemecatan Taufik diumumkan siang ini oleh Majelis Kehormatan Partai (MKP) Gerindra. Lalu apa saja dosa politik M Taufik di mata Gerindra?

Simak di halaman berikutnya.

Simak Video: Dipecat Gerindra, Taufik Pamer Prestasi dan Pertanyakan Ukuran Loyalitas







(taa/maa)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork