Cegah Antrean di Rest Area Km 57 Tol Japek, Pemudik Diminta Pesan Take Away

Yogi Ernes - detikNews
Rabu, 27 Apr 2022 18:53 WIB
Suasana di rest area Km 57 Tol Japek, Rabu (27/4/2022) malam. (Yogi Ernes/detikcom)
Jakarta -

Manajemen rest area Km 57 Tol Jakarta-Cikampek menyiapkan strategi mengantisipasi kepadatan kendaraan yang akan beristirahat saat mudik Lebaran. Pemudik diminta agar tidak memesan makan di tempat (take away) agar tidak terjadi penumpukan kendaraan di rest area.

"Kita juga tadi sempat meeting kecil sama Polres Karawang kemungkinan ini habis Maghrib akan terjadi peningkatan sangat tinggi dari pemudik," kata perwakilan manajemen rest area Km 57, Willy Angga, di lokasi, Rabu (27/4/2022).

Willy mengatakan lonjakan pemudik itu diperkirakan lebih tinggi empat kali lipat dari hari biasanya. Pada pagi hari tadi rest area Km 57 Tol Jakarta-Cikampek sempat mengalami kepadatan kendaraan pemudik yang beristirahat sejenak.

"Lonjakan pagi tadi jam 08.30 WIB itu sampai ditutup ya. Kepolisian juga sempat contraflow tapi nggak lama. Itu kan infonya Tol Elevated ditutup, akhirnya terurai dan pukul 11.00 WIB normal kembali," katanya.

Pesan Makan Diimbau Take Away

Sejumlah kebijakan disiapkan mencegah kepadatan pemudik di rest area Km 57. Salah satunya adalah meniadakan makan di tempat bagi para pemudik.

Willy mengatakan pihaknya mengimbau pemudik yang beristirahat di sini untuk melakukan pemesanan take away makanan.

"Kita imbau aja karena kunjungan Kapolri kemarin juga minta dimaksimalkan take away. Dari owner kita juga kalau bisa diwajibkan semua (take away) karena biar tidak terjadi kepadatan di dalam," ujar Willy.

Baca selengkapnya di halaman selanjutnya.

Simak Video: Polisi Paparkan Pemantauan Arus Lalin di Sejumlah Ruas Tol pada H-5 Lebaran






(ygs/mea)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork