Pria Ini Rasakan Sakit Tak Biasa, Ternyata Ada Gelas Kaca dalam Perut

Tim detikcom - detikNews
Rabu, 06 Apr 2022 14:19 WIB
Foto: Gelas kaca dalam perut pria di Jember. (Yakub Mulyono-detikJatim)
Jember -

Kejadian tak biasa dialami Nurlasiadi (35), warga Dusun Rowo Tengu, Desa Sidomulyo, Kecamatan Semboro, Jember, Jawa Timur. Ada gelas kaca yang ditemukan di dalam perutnya.

Dilansir detikJatim, sekitar 3 bulan lalu, Nurlasiadi mengeluh sakit di bagian dada dan perut. Awalnya dia mengira hanya sakit biasa.

Dia pun berobat ala kadarnya ke mantri kesehatan. Namun, bukannya sembuh, rasa sakitnya malah semakin parah.

"Saya sakit kurang lebih 3 bulan. Merasakan nyeri dan meriang (akibat sakit pada bagian perut). Untuk berobat saya periksa bawa ke mantri awalnya," kata Nurlasiadi saat ditemui di rumahnya, Rabu (6/4/2022).

Akibat rasa sakit yang amat hebat, Nurlasiadi tidak mampu beraktivitas normal. Dia juga tidak bisa periksa ke rumah sakit

"Saya hanya berbaring saja di kasur. Saya tidak periksa ke rumah sakit karena tidak punya biaya," ucapnya.

Baca selengkapnya di sini.

Simak juga 'Viral! Diduga Oknum Polisi Pukul-Memaki Ojol di Jakbar':






(idh/dhn)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork