Buktikan Aman, Wagub Emil Dardak Siap Divaksin COVID-19

Buktikan Aman, Wagub Emil Dardak Siap Divaksin COVID-19

Faiq Azmi - detikNews
Senin, 04 Jan 2021 18:06 WIB
Wagub Emil Siap Divaksin
Wagub Jatim Emil Dardak (Foto: Faiq Azmi/detikcom)
Surabaya - Vaksin COVID-19 yang datang ke Jawa Timur sebanyak 77.760 dosis. Vaksin produksi Sinovac yang dikirim PT Bio Farma Jawa Barat tiba di Kantor Dinkes Jatim sekitar pukul 11.00 WIB. Wagub Jatim Emil Dardak mengaku siap bila dirinya berkesempatan divaksin.

"Kita nyuruh orang divaksin, masak kita tidak divaksin. Jadi sudah logis sekali lah itu," ujar Wagub Emil saat di kantor Pemprov Jatim usai acara penyerahan Bansos, Senin (4/1/2020).

Emil menegaskan masyarakat tidak perlu takut adanya kabar atau berita soal dampak vaksin COVID-19. Apalagi dalam proses vaksinasi nanti, pemerintah telah melibatkan para pakar.

"Kita mengajak masyarakat di era media sosial ini, kita baca artikel soal vaksin ini dampaknya gini. Ternyata ditelusuri, itu tidak ada kausalitas dengan vaksin itu sendiri. Percaya pakar, apalagi pemerintah sudah melibatkan itu," jelasnya.

Emil memastikan, seluruh komponen baik itu cold storage penyimpanan vaksin di Jatim telah beroperasi dengan baik tanpa kendala.

"Vaksin sudah tiba, alhamdulillah. Kuotanya 77 ribu, seluruh provinsi dapat. Dinkes (Jatim) memastikan tempat penyimpanannya tidak ada masalah. Seluruh komponennya sudah siap hingga detail. Dan penting memastikan vaksin itu (Disimpan) memenuhi standar. Tadi saat pagi rapat virtual bersama Ibu Gubernur, sudah ditanya soal kesiapan itu. Bahkan hingga titik detail," terangnya.

Saat ini, pihaknya masih menunggu arahan Kemenkes RI dan BPOM RI soal kapan proses vaksin COVID-19 dimulai.

"Kita menunggu arahan. Di Jatim sudah ada 2.404 vaksinator yang siap melakukan vaksinasi. Dan apabila perlu ditambah, Dinkes Jatim sesuai arahan Ibu Gubernur siap menambah," pungkasnya.

Sebelumnya vaksin COVID-19 produksi Sinovac tiba di Kantor Dinas Kesehatan (Dinkes) Jatim pada siang hari. Adapun jumlah vaksin COVID-19 yang dikirim dari PT Bio Farma Jawa Barat, yakni 77.760 dosis. Namun vaksin COVID-19 tersebut belum bisa didistribusikan lantaran menunggu izin penggunaan dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). (fat/fat)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.