Jemaat yang Diduga Dicabuli Pendeta Depresi dan Sempat Ingin Bunuh Diri

Jemaat yang Diduga Dicabuli Pendeta Depresi dan Sempat Ingin Bunuh Diri

Amir Baihaqi - detikNews
Senin, 09 Mar 2020 16:57 WIB
Pendeta yang cabuli jemaat ditangkap
Pendeta Hanny Limantara saat diamankan (Foto: Amir Baihaqi)
Surabaya - Pendeta Hanny Layantara (57) yang mencabuli jemaatnya selama 6 tahun kerap mengancam korban. Hal itu dilakukan agar perbuatan tersangka tidak terbongkar.

Direskrimsus Polda Jatim Kombes Pitra Andrias Ratulangi mengatakan pencabulan yang dilakukan tersangka semuanya atas dasar paksaan. Selain itu, tersangka juga mengancam korban sehingga bisa dilakukan selama 6 tahun.

"Atas dasar paksaan semua dan diancam," kata Pitra kepada wartawan, Senin (9/3/2020).

"Kalau dibunuh tidak tapi diancam yang lain-lain ada misalnya jangan ngomong orang tua, termasuk kepada calon suamimu nanti seperti itu kira-kira," imbuhnya.

Pitra juga membenarkan bahwa korban diketahui sempat ingin bunuh diri waktu itu. Korban diketahui depresi karena aksi pencabulan itu

"Ada pernah informasi seperti itu (bunuh diri). Tapi tidak terjadi," tandasnya.

Pendeta Cabuli Jemaat Selama 17 Tahun di Surabaya Diciduk:

[Gambas:Video 20detik]



(fat/iwd)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.