Sandiaga Bicara Penerima Surat Wasiat Prabowo, Untuk Siapa?

Sandiaga Bicara Penerima Surat Wasiat Prabowo, Untuk Siapa?

Hilda Meilisa - detikNews
Rabu, 15 Mei 2019 23:21 WIB
Sandiaga bersama para relawan (Foto: Hilda Meilisa Rinanda)
Surabaya - Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto menyatakan menolak hasil penghitungan Pemilu 2019. Tak hanya itu, Prabowo juga sempat menulis surat wasiat, dengan melibatkan sejumlah ahli hukum.

Wakil Prabowo, Sandiaga Uno pun mengungkapkan siapa penerima surat Prabowo ini. Sandi mengatakan surat ini ditujukan Prabowo kepada seluruh masyarakat Indonesia.

"Ditujukan kepada masyarakat Indonesia yang menerima wasiat," kata Sandi usai berbuka puasa di Rumah Pemenangan BPP Jatim di Jalan Gayungsari Surabaya, Rabu (15/5/2019).


Lalu, mengapa surat tersebut disebut surat wasiat? Sandi mengatakan surat dari Prabowo ini mengandung wasiat yang berisi arahan untuk langkah ke depan.

"Karena surat yang mengandung wasiat dari pak Prabowo Subianto untuk memberikan arahan untuk langkah-langkah ke depan," lanjutnya.


Sementara saat ditanya sedikit bocoran dari isi berita tersebut, Sandiaga enggan mengungkapkan hal ini. Dia meminta masyarakat untuk bersabar karena sedang disusun.

"Sedang disusun dan ini teman-teman sabar. Ini akan menjadi bagian proses menjaga demokrasi kita. Kita akan sampaikan secara detail dan rampung," pungkas Sandi. (hil/iwd)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.