Sementara itu, Bupati Cilacap Tato Suwarto Pamuji mengaku usai kegiatan CFD kali ini berencana untuk menunda pelaksanaan kegiatan yang melibatkan kerumunan orang. Rencananya pihaknya juga akan merapatkan pencegahan Virus Corona hari ini.
"CFD mungkin bukan yang terakhir, ada penundaan. (Keputusan) Penundaannya habis ini saya rapatkan, bagaimana hasilnya besok. Karena sampai hari ini kita belum menemukan namanya COVID-19 di Cilacap. Ada hanya negatif, insyaallah Cilacap aman," jelas Tato.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain CFD yang didatangi sekitar ratusan masyarakat Cilacap, pihaknya saat ini membatasi kegiatan yang lebih dari 100 orang. Hal itu salah satunya untuk mencegah penyebaran virus Corona.
"Untuk CFD dan kegiatan kegiatan lain yang lebih dari 100 Orang memang kita batasi, untuk apa, untuk pencegahan Virus Corona. Dalam waktu dekat juga pemerintah kabupaten Cilacap juga akan meliburkan anak anak sekolah. Kita evaluasi dulu, bahwa virus ini tidak akan merebak menjalar ke semua lapisan masyarakat, tapi dengan pencegahan," jelasnya.
(ams/ams)