Petugas Ber-APD Evakuasi Nenek yang Terjatuh dan Kejang-kejang di Rumahnya

Petugas Ber-APD Evakuasi Nenek yang Terjatuh dan Kejang-kejang di Rumahnya

Erliana Riady - detikNews
Rabu, 15 Apr 2020 19:13 WIB
Petugas Ber-APD Lengkap Evakuasi Nenek Yang Terjatuh dan Kejang Rumahnya
Nenek yang jatuh dan kejang dievakuasi petugas ber-APD (Foto: Erliana Riady/detikcom)
Blitar - Seorang nenek dievakuasi petugas dengan pakaian APD lengkap. Nenek ini dilaporkan warga sekitar terjatuh di dalam rumahnya dan mengalami kejang-kejang.

Nenek tersebut bernama Roekisih Darsih (72), warga Jalan Arjuno Kelurahan Kepanjenlor Kecamatan Kepanjenkidul, Kota Blitar. Saat kejadian, si nenek sendirian di rumah karena anaknya sedang berada di lokasi kerjanya.

Menurut keterangan Camat Kepanjenkidul, Parminto, warga sekitar melaporkan si nenek terjatuh dan kejang-kejang. Karena khawatir kondisinya makin parah, warga buru-buru melaporkan ke pamong desa.

"Bagaimanapun kondisinya kami tetap menerapkan protap penanganan Corona. Kami hubungi call center COVID-19 sehingga petugas yang datang berpakaian APD lengkap," jawab Parminto dikonfirmasi detikcom, Rabu (15/4/2020).

Sementara dari keterangan tetangga dekat, sekitar pukul 09.30 WIB nenek ini awalnya terjatuh di lantai berundak yang menuju kamar mandinya. Si nenek sempat berteriak minta tolong. Begitu ada tetangga datang, nenek itu kemudian kejang-kejang.

"Ini tadi keterangan anaknya, kalau ibunya memang sudah lama sering tremor begitu. Ketika diperiksa suhu tubuhnya oleh petugas juga tidak demam. Namun tetap dievakuasi ke RSUD Mardi Waluyo," imbuhnya.

Proses evakuasi nenek menuju RSUD Mardi Waluyo menyedot perhatian warga. Karena semua petugas berpakaian hazmat. Selain itu, proses evakuasi juga dikawal pihak Satpol PP Kota Blitar.

Hingga kini, pihak RSUD Mardi Waluyo tidak merespon dihubungi untuk mendapatkan konfirmasi. (fat/fat)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.