Sekretaris SAR Satlinmas Wilayah II Kabupaten Gunungkidul, Surisdiyanto menjelaskan, kejadian berawal saat Supardiyono bersama Sunyoto (35), warga Desa Kanigoro, Kecamatan Saptosari, Gunungkidul memasang jaring krendet untuk menangkap lobster di bawah tebing Pantai Grigak kemarin, Sabtu (22/2) sore.
"Sekira jam 3 pagi (Minggu) korban bersama saksi (Sunyoto) hendak menarik jaring krendet di lokasi yang berbeda," katanya melalui pesan singkat kepada detikcom, Minggu (23/2/2020).
Lanjut Surisdiyanto, selesai menarik jaring krendet, Sunyoto berniat menghampiri korban. Namun, sesampainya di lokasi korban tidak ada di tempat. Mendapati hal tersebut, korban melakukan pencarian namun tidak membuahkan hasil kemudian melaporkannya kepada Tim SAR.
"Setelah mendapat laporan Tim SAR langsung menuju TKP untuk melakukan pencarian. Dugaan sementara, korban terpeleset lalu jatuh terhantam ombak kemudian tenggelam," ucapnya.
Saat ini Tim SAR masih melakukan pencarian terhadap korban dengan melakukan penyisiran melalui darat maupun laut. "Tadi kita sudah kerahkan sekitar 30 personel dan saat ini masih dalam pencarian korban," katanya.
Simak Video "Kapal Nelayan Bermuatan 11 Orang dikabarkan Hilang di Perairan Mamuju"
(mbr/mbr)