Kondisi Membaik, Dokter Lepas Alat Bantu Pernafasan Istri yang Dibakar Suami

Kondisi Membaik, Dokter Lepas Alat Bantu Pernafasan Istri yang Dibakar Suami

Deni Prastyo Utomo - detikNews
Jumat, 18 Okt 2019 18:53 WIB
Istri dibakar suami sudah tidak memakai alat bantu pernafasan/Foto: Istimewa
Surabaya - Tiga hari dirawat di RSU dr Soetomo, kondisi luka bakar Putri Narulita (19), istri yang dibakar suami berangsur membaik. Putri tidak lagi memakai alat bantu pernafasan.

Humas RSU dr Soetomo, dr Pesta Parulian mengatakan alat bantu pernafasan yang dipasang mulai dilepaskan. Sebab, si pasien sudah bisa bernafas dengan normal.

"Kondisi mulai membaik, kita sudah lepaskan alat nafasnya, dan pasien sudah berkomunikasi dengan baik. Walaupun belum bisa bersuara jernih, seperti layaknya pasien normal. Karena masih ada pengaruh dari luka bakarnya," kata Pesta saat dihubungi detikcom, Jumat (18/10/2019).


Alasan tim dokter melepas alat bantu pernafasan, jelas dia, diduga hawa panas yang dihirup pasien tidak sampai ke paru-paru.

"Ketika kita melihat 1x24 jam hingga, 2x24 jam pasien bisa bernafas sempurna, artinya terhirupnya udara panas tersebut dapat diduga sementara tidak mencederai bagian paling bawah paru-paru. Hanya mungkin jalan nafas di bagian atas tenggorokan bengkak," ujar Pesta.

Dengan kondisinya yang berangsur membaik, tim dokter masih terus melakukan pengawasan terhadap pasien.

"Ke depan kita programkan untuk pencucian luka, melihat mana luka yang infeksi, mana tidak infeksi dan mana yang membaik nanti akan kita hitung lagi luasnya," tandas Pesta.


Selasa (15/10) sekitar pukul 08.30 WIB, Putri cekcok dengan suaminya, Maspuryanto (45). Putri meminta cerai dan akan pulang kampung ke Tuban bersama ibu dan anaknya. Karena tak mampu mengendalikan emosinya, pria yang baru 2 bulan menikahi korban marah dan membakar tubuh Putri di atas tempat tidur.

Setelah membakar istrinya, ibu korban, Sumiyati (40) melihat menantunya kabur menggunakan sepeda motor matic. Sedangkan Putri menjerit meminta tolong dan keluar dari kamar. Tubuhnya terbakar dan tempat tidurnya ikut hangus. Beruntung anaknya selamat. Ibunya pun membawa anaknya ke RSI namun dirujuk ke RSU dr Soetomo.
Halaman 2 dari 2
(fat/fat)
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.