Jokowi: Pembangunan Kembali Rumah Korban Akan Selesai 6 Bulan

Gempa Banjarnegara

Jokowi: Pembangunan Kembali Rumah Korban Akan Selesai 6 Bulan

Uje Hartono - detikNews
Senin, 23 Apr 2018 18:27 WIB
Foto: Uje Hartono/detikcom
Banjarnegara - Presiden Joko Widodo memastikan penanganan rumah rusak akibat gempa di Banjarnegara segera ditangani. Dalam 2 minggu hingga satu bulan untuk persiapan dan untuk pembangunan membutuhkan sekitar 6 bulan.

"Dua minggu sampai satu bulan untuk perispan oleh BNPB bekerjasama dengan Kementerian PUPR," kata Jokowi saat meninjau lokasi bencana, Senin (23/4/2018).

Jokowi menyebutkan, akibat gempa bumi di Kecamatan Kalibening, Banjarnegara terdapat 465 unit rumah rusak. Dari jumlah tersebut, 144 di antaranya rusak berat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sedangkan 125 unit rumah rusak sedang dan 196 unit rumah rusak ringan. Selain itu juga ada sekolah rusak, yakni 1 SMP dan 3 SD," terangnya.



Selama pembangunan rumah oleh BNPB dan Kementerian PUPR, korban diberi bantuan Rp 500 ribu per bulan untuk menyewa rumah. Nantinya, para korban menyewa rumah selama pengerjaan yang diprediksi 6 bulan.

"Pemerintah memberikan sewa rumah Rp 500 ribu per bulan dan per rumah. Bantuan ini diberikan selama 6 bulan dan diprediksi pembangunan rumah sudah selesai selama 6 bulan," kata dia.

Jokowi menambahkan untuk perbaikan rumah rusak berat dan sedang dari pemerintah pusat. Sedangkan rumah rusak ringan nantinya untuk perbaikan dari pemerintah provinsi dan kabupaten.
"Pembagiannya untuk rumah rusak berat dan sedang dari pusat, kalau rusak ringan dari provinsi dan kabupaten. pembagiannya begitu," pungkas dia.
(bgs/bgs)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads