Dahnil Jawab PDIP Bilang 'Tak Ada Asap Tanpa Api' di Isu Prabowo Tampar Wamen

Anggi Muliawati - detikNews
Rabu, 20 Sep 2023 14:41 WIB
Jakarta -

Jubir Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak, merespons Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto yang menyebut isu liar Prabowo menampar wakil menteri dalam sebuah rapat terbatas di Istana tidak mungkin muncul tanpa ada penyebabnya. Dahnil lantas bertanya balik kepada Hasto, apa penyebab isu liar itu muncul?

"Coba tanya lagi ke teman-teman PDIP penyebabnya apa?" kata Dahnil di Kementerian Pertahanan, Jakarta Pusat, Rabu (20/9/2023). Dahnil menjawab pertanyaan mengenai PDIP menyebut 'tak ada asap tanpa api' terkait isu liar Prabowo tampar wamen.

Dahnil mengatakan Prabowo sering kali difitnah. Meski begitu, dia menyebut Prabowo tidak pernah mempermasalahkan hal itu.

"Pak Prabowo itu kan difitnah segala, Anda semua sudah mengikuti, difitnah di-apa, itu sudah keseringan. Bahkan kadang-kadang sudah mulai baal. Artinya sudah tidak mempan difitnah segala macam," ujarnya.

"Dan Pak Prabowo secara pribadi tidak pernah ingin meributkan itu. Ya sudah, mudah-mudahan fitnah itu kan, bagi etika Pak Prabowo, pasti itu kembali kepada yang membuat fitnahnya," sambung dia.

Dahnil lantas mengatakan Prabowo tidak akan menempuh jalur hukum kepada pihak yang memfitnahnya. Dahnil menuturkan Prabowo hanya ingin kontestasi Pemilu 2024 ini berjalan dengan gembira.

"Apakah ada langkah hukum dari sisi Pak Prabowo? Tidak. Kalau kemudian ada warga negara, relawan, segala macam yang melakukan langkah hukum dalam konteks mereka memenuhi hak konstitusional mereka, ya kami nggak bisa melarang," ungkapnya.

Sebelumnya, muncul isu liar soal bakal calon presiden (bacapres) Prabowo Subianto mencekik dan menampar wakil menteri dalam sebuah rapat terbatas di Istana. Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto merespons bahwa tak akan ada asap tanpa api.

Prabowo Subianto, dan Wamentan Harvick Hasnul Qolbi telah membantah isu tersebut. Meski begitu, Hasto menuturkan soal isu yang beredar saat ini pasti ada sebab-akibatnya.

"Tidak ada asap tanpa api. Tidak ada asap tanpa api," kata Hasto di DPP PDIP, Selasa (19/9).

Hasto menambahkan karakter seorang tidak begitu mudah diubah. Ia pun menyarankan agar masyarakat dapat lebih pintar dalam memilih pemimpin nasional yang punya karakter baik dan strategi yang matang.

"Berbicara karakter seseorang, itu kan tidak begitu mudah diubah di depan kamera," katanya.




(amw/maa)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork