Pakai Setelan Ala Gerindra, Relawan JoMan Temui Prabowo di Kertanegara

Firda Cynthia Anggrainy - detikNews
Kamis, 16 Feb 2023 16:18 WIB
Foto: Relawan JoMan menemui Prabowo di Kertanegara. (Firda Cynthia Anggrainy/detikcom).
Jakarta -

Ketua Relawan Jokowi Mania (JoMan) Immanuel Ebenezer atau Noel tiba di kediaman Prabowo Subianto di Kertanegara, Jakarta Selatan, sore ini. Kedatangan Noel beserta jajaran pengurus JoMan ini untuk menyampaikan dukungan kepada Prabowo dengan mendeklarasikan Prabowo Mania 08 menuju Pilpres 2024.

Pantauan detikcom di lokasi, Kamis (16/2/2023), terlihat Noel dan para pengurus relawan JoMan tiba pukul 15.45 WIB. Prabowo sendiri terlihat telah tiba ke kediamannya sejak pukul 15.05 WIB.

Noel dan para pengurus terlihat mengenakan ala Gerindra yakni setelan kemeja putih dan celana cokelat muda. Mereka kemudian langsung masuk ke kediaman Prabowo.

"Pertama, menyampaikan hasil kesepakatan kita di DPP Jokowi Mania karena hasil kesepakatan kita di pengurus daerah sudah menyepakati bahwa Prabowo adalah pilihan untuk Jokowi Mania mendukung Prabowo untuk maju di 2024 nanti," kata Noel saat baru tiba di Kertanegara.

Noel mengatakan pihaknya bakal mendeklarasikan Prabowo Mania 08 sebagai tim sukses (timses) Prabowo di 2024. Dia ogah disebut sebagai kelompok relawan.

"Iya, kita akan mendeklarasikan Prabowo Mania 08. Jadi bukan relawan tapi pendukung atau timses Pak Prabowo untuk 2024. Pertimbangannya karena ormas itu lebih strategis. Kalau relawan, nggak rela ngelawan," ujarnya.

Noel mengatakan kedatangannya itu bersama para pengurus JoMan dari daerah. "Iya banyak, pengurus dari Papua dari Jabar, NTT, Palembang, Jambi, Jateng, Jatim, hadir semua," ujar dia.

Simak juga 'JoMan Dukung Prabowo di 2024, PDIP: Ya Monggo Aja':






(fca/gbr)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork