AS Serang 4 Kapal Narkoba di Pasifik Timur, 14 Orang Tewas

Novi Christiastuti - detikNews
Rabu, 29 Okt 2025 11:45 WIB
Menhan AS Pete Hegseth (dok. REUTERS/Yves Herman Purchase Licensing Rights)
Washington DC -

Militer Amerika Serikat (AS) melancarkan tiga serangan terhadap empat kapal yang diduga terlibat dalam perdagangan narkoba di perairan Pasifik Timur pada Senin (27/10) waktu setempat. Serangkaian serangan militer AS itu menewaskan total sedikitnya 14 orang.

Serangan terbaru AS itu, seperti dilansir Anadolu Agency, Rabu (29/10/2025), diumumkan oleh Menteri Pertahanan (Menhan) AS Pete Hegseth pada Selasa (28/10) waktu setempat. Hegseth menyebut serangan itu diperintahkan Presiden AS Donald Trump.

"Kemarin, atas arahan Presiden Trump, Departemen Perang (nama baru Departemen Pertahanan AS-red) melancarkan tiga serangan kinetik mematikan terhadap empat kapal yang dioperasikan oleh Organisasi Teroris yang Ditetapkan (DTO) yang menyelundupkan narkotika di Pasifik Timur," ujar Hegseth dalam pernyataan via media sosial X.

Disebutkan oleh Hegseth bahwa kapal-kapal yang menjadi target serangan AS itu dikenal oleh aparat intelijen mereka, sedang melintasi rute perdagangan narkotika yang diketahui, dan membawa narkotika.

Dia menambahkan bahwa delapan orang berada di kapal pertama yang diserang, empat orang lainnya berada di kapal kedua, dan tiga orang lainnya di kapal ketiga yang diserang. Total sedikitnya 14 orang, yang disebut Hegseth sebagai "narko-teroris", tewas dalam serangan tersebut, dengan satu orang selamat.

"Semua serangan terjadi di perairan internasional tanpa ada pasukan AS yang terluka," sebut Hegseth.




(nvc/ita)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork