Israel Cegat Serangan Rudal dari Yaman, Sirene Meraung-raung

Novi Christiastuti - detikNews
Rabu, 19 Mar 2025 13:57 WIB
Rekaman video dari Houthi menunjukkan momen peluncuran rudal ke wilayah Israel beberapa waktu lalu (dok. Reuters)
Tel Aviv -

Israel mengatakan sistem pertahanan udaranya pada Selasa (18/3), telah mencegat sebuah rudal yang diluncurkan dari wilayah Yaman, yang menjadi markas kelompok Houthi yang didukung Iran. Suara sirene yang memperingatkan serangan udara meraung-raung di beberapa wilayah selatan Israel saat serangan rudal berlangsung.

Laporan Komando Front Dalam Negeri pada militer Israel, seperti dilansir AFP dan Al Arabiya, Rabu (19/3/2025), menyebut sirene peringatan serangan udara berbunyi di area Beersheba dan sebagian gurun Negev pada Selasa (18/3) waktu setempat.

"Sebuah rudal yang diluncurkan dari Yaman telah dicegat oleh IAF (Angkatan Bersenjata Israel) sebelum melintasi wilayah Israel," sebut militer Israel dalam pernyataannya.

Ini merupakan serangan pertama yang dilaporkan terhadap Israel dari wilayah Yaman sejak gencatan senjata Gaza mulai diberlakukan pada 19 Januari lalu.

Sejauh ini belum ada pernyataan dari kelompok Houthi terkait serangan rudal itu.

Pada Selasa (18/3), Houthi yang menargetkan Israel sebelumnya, mengecam dimulainya kembali rentetan serangan Tel Aviv terhadap Jalur Gaza. Houthi bersumpah untuk meningkatkan dukungan terhadap Palestina, setelah awal bulan ini mengancam akan menyerang kapal-kapal terkait Israel di Laut Merah.

Rentetan serangan udara Israel yang melanda beberapa wilayah Jalur Gaza pada Selasa (18/3), menurut otoritas kesehatan Gaza, telah menewaskan lebih dari 400 orang. Gelombang serangan terbaru Israel ini disebut sebagai serangan paling mematikan terhadap Jalur Gaza sejak gencatan senjata diberlakukan.

Serangan-serangan Tel Aviv itu dilancarkan saat upaya memperpanjang gencatan senjata Gaza dilanda kebuntuan.

Simak juga Video: Serangan Dadakan Israel ke Gaza, Lebih dari 400 Orang Tewas

Simak berita selengkapnya di halaman selanjutnya.




(nvc/ita)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork