Kelompok milisi Palestina, Hamas mengonfirmasi gencatan senjata sementara antara dua pihak akan berlangsung selama 4 hari. Hamas membeberkan sejumlah detail kesepakatan dengan Israel, salah satunya menghentikan operasi militer hingga masuknya bantuan kemanusiaan.
"Israel akan menghentikan aksi militer di seluruh wilayah Jalur Gaza, termasuk pergerakan kendaraan militer," demikian pernyataan Hamas yang dibagikan di Telegram, seperti dilansir Al Jazeera, Rabu (22/11/2023).
Dalam pernyataan Hamas disebutkan bahwa kesepakatan gencatan senjata itu mengizinkan sejumlah bantuan masuk ke Gaza, seperti ratusan truk bantuan kemanusiaan, termasuk pasokan medis dan bahan bakar.
Selain berita tersebut, berikut ini berita-berita internasional yang menarik perhatian pembaca detikcom, hari ini, Rabu (22/11/2023):
- Kim Jong Un Dapat Foto Pangkalan Militer AS dari Satelit Mata-mata Korut
Korea Utara (Korut) mengklaim pemimpin mereka, Kim Jong Un, telah menerima dan melihat foto-foto pangkalan militer Amerika Serikat (AS) di Guam, yang didapatkan dari satelit mata-mata pertama negara itu yang berhasil diluncurkan ke orbit luar angkasa.
Seperti dilansir AFP dan Al Arabiya, Rabu (22/11/2023), laporan kantor berita Korean Central News Agency (KCNA) mengklaim bahwa Kim Jong Un telah menerima dan mengamati citra satelit pangkalan militer utama AS yang ada di Guam, wilayah kepulauan AS yang ada di area Mikronesia, atau di area Pasifik Barat.
"(Kim Jong Un) Telah menyaksikan foto-foto luar angkasa untuk Pangkalan Angkatan Udara Anderson, Pelabuhan Apra, dan pangkalan-pangkalan militer utama pasukan AS lainnya yang diambil dari udara di atas Guam di Pasifik, yang diterima pukul 09.21 pagi pada 22 November," sebut KCNA dalam laporannya.
- Hamas Beberkan Poin Penting Kesepakatan Gencatan Senjata dengan Israel
Kelompok milisi Palestina, Hamas mengonfirmasi gencatan senjata sementara antara dua pihak akan berlangsung selama 4 hari. Hamas membeberkan sejumlah detail kesepakatan dengan Israel, salah satunya menghentikan operasi militer hingga masuknya bantuan kemanusiaan.
"Israel akan menghentikan aksi militer di seluruh wilayah Jalur Gaza, termasuk pergerakan kendaraan militer," demikian pernyataan Hamas yang dibagikan di Telegram, seperti dilansir Al Jazeera, Rabu (22/11/2023).
Dalam pernyataan Hamas disebutkan bahwa kesepakatan gencatan senjata itu mengizinkan sejumlah bantuan masuk ke Gaza, seperti ratusan truk bantuan kemanusiaan, termasuk pasokan medis dan bahan bakar.
- Israel Gencatan Senjata dengan Hamas, Imbalannya Pembebasan 50 Sandera
Pemerintah Israel mendukung kesepakatan gencatan senjata dengan Hamas dalam perang di Jalur Gaza demi pembebasan 50 sandera wanita dan anak-anak. Gencatan senjata hanya akan diberlakukan selama empat hari di Jalur Gaza untuk memfasilitasi pembebasan puluhan sandera Hamas tersebut.
(ita/ita)