Sebulan Invasi ke Ukraina, Keberadaan Menhan Rusia Misterius!

Tim detikcom - detikNews
Jumat, 25 Mar 2022 14:13 WIB
Menhan Rusia Sergei Shoigu dalam foto pada November 2021 (dok. Vadim Savitskiy/Russian Defense Ministry Press Service via AP)
Moskow -

Keberadaan Menteri Pertahanan (Menhan) Rusia Sergei Shoigu misterius saat invasi ke Ukraina terus berlanjut sehingga memicu berbagai spekulasi. Kremlin atau kantor kepresidenan Rusia menolak untuk mengomentari laporan media yang menyebut Shoigu memiliki masalah kesehatan.

Seperti dilansir CNN, Jumat (25/3/2022), Shoigu yang merupakan sekutu dekat Presiden Vladimir Putin, menjauhi sorotan publik dan media beberapa waktu terakhir meskipun memegang peran utama dalam invasi Rusia ke Ukraina yang telah berlangsung sebulan.

Laporan outlet investigasi independen Rusia, Agentstvo, yang mengutip sejumlah sumber anonim dari Kementerian Pertahanan Rusia pada Rabu (23/3) waktu setempat menyebut Shoigu dalam kondisi kesehatan yang buruk.

Juru bicara Kremlin, Dmitry Peskov, pada Kamis (24/3) waktu setempat terkesan menghindari pertanyaan soal kondisi kesehatan Shoigu.

"Menteri Pertahanan memiliki banyak hal untuk dihadapi saat ini," jawab Peskov ketika ditanya CNN soal absennya Shoigu dari sorotan publik dan media beberapa waktu terakhir.

"Operasi militer khusus sedang berlangsung. Tentu saja, sekarang bukan waktunya untuk aktivitas media, ini cukup bisa dipahami," sebut Peskov.

Saat ditanya lebih lanjut oleh CNN, Peskov menolak untuk membantah laporan Agentstvo. "Saya tidak bisa. Anda seharusnya tidak mendengarkan outlet media Agentstvo. Tolong sampaikan (pertanyaan ini) kepada Kementerian Pertahanan," ujarnya.




(nvc/ita)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork