Duterte Tegaskan Seluruh Warga Filipina Harus Diberi Vaksin Corona

Duterte Tegaskan Seluruh Warga Filipina Harus Diberi Vaksin Corona

Novi Christiastuti - detikNews
Kamis, 15 Okt 2020 15:52 WIB
In this photo provided by the Malacanang Presidential Photographers Division, Philippine President Rodrigo Duterte wears a protective mask as he meets members of the Inter-Agency Task Force on the Emerging Infectious Diseases in Davao province, southern Philippines on Monday Sept. 21, 2020. Duterte says he has extended a state of calamity in the entire Philippines by a year to allow the government to draw emergency funds faster to fight the COVID-19 pandemic and harness the police and military to maintain law and order. (Albert Alcain/Malacanang Presidential Photographers Division via AP)
Rodrigo Duterte (Albert Alcain/Malacanang Presidential Photographers Division via AP)
Manila -

Presiden Filipina, Rodrigo Duterte, menegaskan pemerintahannya memiliki anggaran untuk mendapatkan vaksin virus Corona (COVID-19). Namun Duterte menyatakan pemerintahannya akan butuh lebih banyak dana karena dirinya ingin memvaksinasi seluruh penduduk Filipina.

Seperti dilansir Reuters, Kamis (15/10/2020), pemerintah Filipina menargetkan untuk memberikan vaksin Corona terhadap seluruh warga Filipina, yang menurut Duterte, sekarang berjumlah 113 juta jiwa. Namun prioritas akan diberikan kepada warga miskin, polisi dan personel militer.

"Semua harus mendapatkan vaksin tanpa pengecualian," tegas Duterte dalam pidato yang ditayangkan televisi setempat pada Rabu (14/10) malam waktu setempat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lebih lanjut, Duterte menegaskan kembali bahwa dirinya lebih memilih pasokan vaksin Corona dari Rusia atau China. Kedua negara diketahui telah mengajukan permohonan uji klinis untuk vaksinasi di wilayah Filipina.

"Bagi saya, antara China atau Rusia, saya oke," cetusnya.

ADVERTISEMENT

Selain Sinovac Biotech dari China dan Institut Penelitian Gamaleya dari Rusia, Filipina juga tengah mengevaluasi pengajuan uji coba fase 3 untuk vaksin Corona buatan Janssen dari Johnson & Johnson asal Amerika Serikat (AS). Filipina juga telah melakukan pembicaraan dengan sejumlah pemasok vaksin potensial lainnya, termasuk produsen obat AS, Pfizer dan Moderna.

Pada Rabu (14/10) waktu setempat, Filipina melaporkan 1.910 kasus Corona dan 78 tambahan kematian dalam 24 jam terakhir. Dengan tambahan itu, total 346.536 kasus Corona kini tercatat di Filipina, dengan 6.449 kematian.

Secara bertahap, Filipina telah membuka kembali perekonomiannya untuk memungkinkan lebih banyak bisnis kembali beroperasi dan lebih banyak orang kembali bekerja. Namun pembatasan sebagian masih diterapkan di dan sekitar ibu kota Manila demi mengendalikan penyebaran Corona.

(nvc/ita)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads