4 Fakta Penembakan di Luar Gedung Putih Saat Trump Jumpa Pers

Round-Up

4 Fakta Penembakan di Luar Gedung Putih Saat Trump Jumpa Pers

Tim detikcom - detikNews
Rabu, 12 Agu 2020 04:59 WIB
Trump dikawal oleh Agen Rahasia AS (BBC)
Foto: Trump dikawal oleh Agen Rahasia AS (BBC)
Washington DC -

Presiden Amerika Serikat Donald Trump tiba-tiba dikawal oleh agen Dinas Rahasia AS (Secret Service) karena ada insiden penembakan luar Gedung Putih. Berikut ini fakta-fakta terkait insiden penembakan itu.

Mulanya, Trump dikawal keluar dari ruangan jumpa pers Gedung Putih saat hendak memberikan pernyataan terkait penanganan Corona.

Seperti dilansir dari Associated Press (AP), Senin (10/8/2020), Trump kembali beberapa menit kemudian dan mengatakan ada penembakan di luar Gedung Putih yang "terkendali".

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

ADVERTISEMENT

Berikut ini sejumlah fakta terkait penembakan di luar Gedung Putih tersebut:

1. Pelaku Dibawa ke RS karena Luka Serius

Ketika kembali ke ruangan, Trump menyebut salah seorang telah dibawa ke rumah sakit.

"Ada penembakan yang sebenarnya dan seseorang telah dibawa ke rumah sakit," kata Trump, Senin (10/8).

Trump mengatakan tembakan itu dilakukan oleh penegak hukum. Selain itu, dia yakin orang yang ditembak itu bersenjata. "Tersangka yang ditembak," imbuh Trump.

Tersangka dibawa ke rumah sakit setempat, dan departemen pemadam kebakaran District of Columbia mengatakan pria itu menderita luka serius atau mungkin kritis. Pihak berwenang sedang menyelidiki apakah individu tersebut memiliki riwayat penyakit mental.

2. Penembakan Terjadi di dekat Gedung Putih

Trump mengatakan dia dikawal ke kantor Oval oleh agen Secret Service. Gedung Putih diisolasi setelah insiden tersebut.

Penembakan itu terjadi di dekat 17th Street dan Pennsylvania Avenue hanya beberapa blok dari Gedung Putih, menurut dua sumber yang mengetahui situasi namun tidak berwenang untuk berbicara secara terbuka tentang itu. Aparat penegak hukum masih berusaha memastikan motif tersangka.

3. Pelaku Seorang Pria


Secret Service melalui akun Twitternya menulis pada Senin (10/8) malam bahwa tersangka laki-laki dan petugas Secret Service dibawa ke rumah sakit setempat. "Selama insiden ini, kompleks Gedung Putih tidak pernah dilanggar atau ada orang yang dilindungi dalam bahaya," kata badan itu.


4. Terdengar Suara Tembakan

Sementara itu, seperti dilansir dari BBC, di luar Gedung Putih, sejumlah petugas Secret Service yang berseragam serba hitam dan bersenjata senapan otomatis terlihat berlarian di pekarangan Gedung Putih dan mengambil posisi di balik pohon.

Menurut Fox News, yang menempatkan tim kamera di luar Gedung Putih, dua suara tembakan terdengar.

Halaman 2 dari 2
(rdp/rdp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads