Dua anak perempuan asal Cibinong, Kabupaten Bogor, yang dilaporkan hilang oleh orang tuanya sudah ditemukan. Saat ini kakak dan adik tersebut dalam pengawasan tim Satreskrim Polres Bogor.
"Berkat bantuan segenap elemen masyarakat, alhamdulillah pada hari ini, Kamis 27 November 2025, untuk kedua anak tersebut kami terima, diantarkan oleh masyarakat yang mengetahui informasi yang kami sebar luaskan. Jadi kedua anak tersebut saat ini sudah ditemukan," kata Kasat Reskrim Polres Bogor AKP Anggi Eko Prasetyo, Kamis (27/11/2025) malam.
"Untuk saat ini (kedua anak) berada dengan tim kami. Kondisi tadi kami lakukan pengecekan kesehatan, mereka dalam kondisi yang sehat dan sekarang sedang dalam penanganan tim kami," imbuhnya.
Anggi menyebutkan dua perempuan berusia 13 dan 11 tahun tersebut dilaporkan hilang pada Selasa (25/11). Tim Satreskrim langsung menindaklanjuti, hingga akhirnya kedua anak tersebut ditemukan.
"Alhamdulillah setelah kami terima laporannya, kami tim dari Polres Bogor bergerak kemudian informasi yang kami peroleh, yang kami terima juga kami sebar luaskan, hingga akhirnya anak tersebut ditemukan," kata Anggi.
Anggi belum menjelaskan di mana kakak-adik tersebut ditemukan dan alasan mereka pergi dari rumah. Saat ini, pihaknya masih melakukan pendalaman terkait kejadian tersebut.
"Untuk (lokasi) ditemukannya, mereka diantarkan oleh masyarakat yang menemuinya. Adapun lebih lanjut kami masih mendalami keterangan dari warga tersebut," kata Anggi.
"Termasuk apa yang melatarbelakangi daripada kedua anak tersebut pergi dari rumahnya pun kami sedang lakukan pendalaman," lanjutnya.
Diberitakan sebelumnya, kakak-adik perempuan di Kelurahan Cikaret, Cibinong, Jawa Barat (Jabar), dilaporkan hilang usai pamit ke warung. Pihak kepolisian kemudian melakukan pencarian.
"Iya (orang tua korban) sudah lapor. Sedang penyelidikan, bersama-sama melakukan pencarian," kata Kasi Humas Polres Bogor Ipda Hamzah ketika dimintai konfirmasi, Rabu (26/11).
Bibi korban, Siti Masitoh, mengatakan keduanya dilaporkan hilang dari rumah sejak Senin (24/11) sekitar pukul 04.00 WIB. Saat itu, mereka pergi ke warung untuk membeli pelicin untuk menyetrika pakaiannya.
"Awal hilangnya itu tanggal 24 November 2025 jam 04 pagi. Mereka izin ke ayahnya untuk ke warung Madura beli pelicin pakaian untuk setrika baju. Jadi mereka ini kan mau berangkat sekolah, untuk setrika pakaiannya pakai pelicin, mereka beli sendiri ke warung Madura," kata Masitoh saat dihubungi detikcom.
Lihat juga Video: TKI Asal Temanggung Ditemukan Setelah 20 Tahun Hilang di Malaysia
(sol/lir)