Polisi Tangkap 5 Orang Pelaku Tawuran Bacok Pemuda hingga Tewas di Bekasi

Wildan Noviansah - detikNews
Jumat, 27 Jun 2025 19:30 WIB
Polisi menangkap lima pelaku tawuran yang membacok pria inisial F (22) hingga tewas di Kota Bekasi, Jawa Barat. (dok.Istimewa)
Jakarta -

Pemuda inisial F (22) tewas setelah perut dan keningnya dibacok dalam peristiwa tawuran di Kota Bekasi, Jawa Barat. Polisi sudah menangkap lima orang pelaku yang terlibat.

"Lima tersangka ditangkap," kata Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota Kompol Binsar Hatorangan Sianturi saat dihubungi, Jumat (27/6/2025).

Pelaku ditangkap pada Rabu (25/6) pukul 15.30 WIB. Para pelaku yang terlibat adalah F (18), R (18), L (18), T (16), dan M (17).

Binsar mengatakan saat ini kelima pelaku sudah ditetapkan sebagai tersangka. Mereka dijerat Pasal 170 Ayat (2) ke-3 KUHP dan/atau Pasal 351 Ayat (3) KUHP juncto Pasal 55 KUHP.

"Lima pelaku kami tangkap dan ditetapkan tersangka. Kami lakukan penahanan," ujarnya.

Aksi tawuran antarkelompok ini terjadi di Jalan Raya Kodau RT 01 RW 07, Jatimekar, Jatiasih, Kota Bekasi, pada Rabu (25/6) pukul 03.44 WIB. Dari video yang beredar, terlihat dua kelompok terlibat saling kejar di jalanan dengan menenteng celurit panjang.

Dalam peristiwa ini, pelapor selaku kakak korban mengaku saat itu adiknya melintas di lokasi. Korban lalu diserang dan dibacok beberapa kali di perut hingga kening.

"Korban dan saksi melintas di TKP. Tiba-tiba dari depan korban, datang pelaku cs sekitar lima orang menyerang korban, sehingga korban terjatuh dan mengalami luka bacokan di perut, kening sebelah kanan, kaki bagian kanan dan kiri," jelas Binsar.

Tonton juga "Polisi Usut Tawuran Antarwarga di Saharjo Jaksel" di sini:




(wnv/imk)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork