Ada Maulid Nabi di Tebet, Lalin Kampung Melayu Arah Rasuna Said Macet

Ada Maulid Nabi di Tebet, Lalin Kampung Melayu Arah Rasuna Said Macet

Indra Komara - detikNews
Jumat, 13 Okt 2023 08:38 WIB
ilustrasi macet (fokus)
Foto: Basith Subastian
Jakarta -

Kawasan Tebet Jakarta Selatan macet pagi ini imbas adanya peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Lalu lintas dari Kampung Melayu macet.

"Sat Lantas Jaksel dan Jajaran Polres Metro Jaksel dan Dishub pengamanan dan pengaturan acara kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Jl Abdullah Safe'i Tebet Jaksel, lalu lintas dari Kampung Melayu arah Rasuna said tersendat, agar pengendara tetap bersabar," demikian informasi yang disampaikan akun resmi TMC Polda Metro Jaya, Jumat (13/10/2023).

Sementara itu berdasarkan Google Maps, indikator merah masih terpantau di flyover Kampung Melayu. Indikator merah yang menandakan lalu lintas tersendat terjadi di ruas jalan menuju Tebet.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Titik macet terpantau sampai menjelang Stasiun Tebet. Setelahnya kondisi lalin oranye ramai lancar. Polisi mengatur lalu lintas.

"Informasinya terakhir update 08.10 WIB masih terjadi kepadatan, dari arah Pasar Gembrong arah Kampung Melayu. Setelah itu ramai lancar. Kepadatan hanya terjadi di antara lokasi maulid, arah sebaliknya ramai lancar," kata petugas call center NTMC Polri, Intan.

(idn/yld)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads