Tembakan Sniper dari Jarak 800 Meter Tembus Dada KKB Penembak Pesawat

Tembakan Sniper dari Jarak 800 Meter Tembus Dada KKB Penembak Pesawat

Audrey Santoso - detikNews
Jumat, 22 Sep 2023 14:50 WIB
A shot is fired by Canadas Zina Kocher as she competes in the Womens Biathlon 4x6 km Relay at the Laura Cross-Country Ski and Biathlon Center during the Sochi Winter Olympics on February 21, 2014, in Rosa Khutor, near Sochi.  AFP PHOTO / KIRILL KUDRYAVTSEV        (Photo credit should read KIRILL KUDRYAVTSEV/AFP/Getty Images)
Ilustrasi Sniper (AFP)
Jakarta -

Penembak jitu alias sniper Satgas Operasi Damai Cartenz menembak seorang anggota kelompok kriminal bersenjata (KKB) pimpinan Ananias Ati Mimim. Tembakan yang dilepaskan dari jarak 800 meter tersebut mengenai lengan dan dada anggota KKB pimpinan Ananias Ati Mimim, yang diduga bernama Ricky Sasaka.

Tim sniper Satgas Operasi Damai Cartenz menembak para anggota KKB yang tengah menembaki pesawat di atas langit Oksibil. Pesawat yang ditembaki KKB itu sedang mengangkut bahan logistik.

"Tim sniper kami berhasil menembak mati salah satu KKB, yang kami tembak dari jarak 800 meter saat mereka melakukan penembakan terhadap pesawat yang melintas di ketinggian Oksibil," kata Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz AKBP Bayu Suseno dalam keterangannya, Jumat (22/9/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bayu menerangkan, tim sniper mengaku melihat sejumlah anggota KKB terluka. "Terlihat dari teropong, anggota KKB itu terluka akibat tembakan dari tim sniper kami. Dari sumber tepercaya menyebutkan pelaku tertembak di bagian tangan dan dada tembus ke belakang dan kondisinya luka parah. Informasi terakhir sudah meninggal," imbuh dia.

Bayu lalu menuturkan, saat aparat meninjau target yang tertembak, jenazah target dan senjatanya hilang. Bayu menduga jenazah anggota KKB itu dibawa masuk ke hutan oleh kawanannya.

ADVERTISEMENT

"Nama pasukan yang ditembak aparat itu Ricky Sasaka, info terakhir sudah mati. Ini adalah informasi yang kami peroleh dari sumber kami di lapangan," tutur Bayu.

Kini Satgas Operasi Damai Cartenz menambah jumlah personel di Oksibil untuk mengejar dan menangkap KKB pimpinan Ananias Ati Mimim. Bayu menegaskan, aparat akan terus mengejar KKB pimpinan Ananias Ati Mimim di wilayah Pegunungan Bintang.

"Kami telah menambah pasukan gabungan TNI Polri untuk memperkuat pasukan di Oksibil, saat ini kami masih melakukan pengejaran dan penegakan hukum terhadap KKB kelompok Arti Mimin di wilayah Pegunungan Bintang," ujar Bayu.

Simak Video: Panglima TNI Pastikan KKB Tak Ganggu Bantuan Korban Kelaparan Papua

[Gambas:Video 20detik]




(aud/aud)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads