Dalih Pelaku Bunuh Sesama Pria di Jakut, Kesal Dijadikan Budak Seks

Dalih Pelaku Bunuh Sesama Pria di Jakut, Kesal Dijadikan Budak Seks

Wildan Noviansah - detikNews
Senin, 10 Jul 2023 08:33 WIB
Ilustrasi
Foto: Dok.Detikcom
Jakarta -

Seorang pria inisial W ditemukan tewas dengan kondisi ditimbun pakaian di sebuah kontrakan di Pademangan, Jakarta Utara. Polisi mengungkap motif pelaku.

Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Titus Yudho Uly mengatakan pembunuhan dilakukan lantaran pelaku sakit hati kepada korban. Pelaku mengaku dilecehkan secara seksual oleh korban selama setahun lamanya.

"Motif pelaku adalah balas dendam dan sakit hati dengan korban karena kurang lebih setahun dilecehkan secara seksual oleh korban," kata Yudho saat dihubungi, Senin (10/7/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Yudho mengatakan, pelaku dan korban diketahui tinggal bersama-sama di kontrakan tersebut. Selama itulah, pelaku mengaku dipaksa untuk melayani korban.

"Pelaku dan korban tinggal bersama-sama di daerah Pademangan. Pelaku dipaksa untuk melayani korban. Iya korban ini kelainan ," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Karena sakit hati, pelaku lantas membunuh korban pada Senin (3 /7) dengan cara menusuk leher korban dengan pisau dan gunting. Setelahnya korban ditimbun menggunakan pakaian lalu pelaku kabur. Saat ini pihak kepolisian masih mendalami perkara yang ada.

Jasad Korban Ditimbun Pakaian

Seorang pria inisial W ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa di sebuah kontrakan di Pademangan, Jalan Utara. Korban ditemukan dalam kondisi tertimbun pakaian.

"Iya betul setelah dibunuh maka mayat ditutupi pakaian," kata Yudho.

Yudho mengatakan, korban ditemukan setelah warga sekitar mencium bau busuk dari kontrakan korban. Saat dicek, korban sudah tewas. Diketahui korban dibunuh pada Senin (3/7) yang lalu dan ditemukan dua hari setelahnya pada Rabu (5/7).

Yudho menyebut korban tewas dibunuh dengan beberapa luka tusukan di tubuhnya. Pihak kepolisian juga sudah menangkap pelaku MA (20) pada Sabtu (8/7) di wilayah Wonosobo, Jawa Tengah.

Saat ini pelaku masih menjalani pemeriksaan. Pihak kepolisian, lanjut Yudho masih mendalami perkara yang ada.

"Pembunuhan dilakukan oleh pelaku MA laki-laki umur 20 tahun. Terdapat beberapa luka tusukan di tubuh korban," imbuhnya.

Simak juga Video: Suami Bekap Mati Istri dengan Bantal di Bandung

[Gambas:Video 20detik]



(mea/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads