Laporan dari Uzbekistan

Saat Ma'ruf Amin Jadi Rebutan Foto Warga Lokal di Uzbekistan

Matius Alfons Hutajulu - detikNews
Rabu, 14 Jun 2023 09:28 WIB
Foto: Ma'ruf Amin di Uzbekistan (Matius-detikcom)
Tashkent -

Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan istrinya, Wury Estu Handayani, sempat jalan pagi di salah satu taman di Tashkent, Uzbekistan. Ma'ruf pun menjadi rebutan foto warga yang sedang berolahraga di taman itu.

Pantauan detikcom, Rabu (14/6/2023), Ma'ruf dan istrinya tiba di Eco Park, Tashkent, Uzbekistan, pukul 06.00 waktu setempat. Ma'ruf langsung melakukan pemanasan.

Ma'ruf kemudian berjalan di area jogging track. Sejumlah warga terdengar menyapa Ma'ruf.

Ma'ruf pun membalas sapaan tersebut dengan melambaikan tangan. Sejumlah warga kemudian mengajak Ma'ruf untuk foto bersama.

Setelah selesai berolahraga, Ma'ruf kembali ke tempat singgah selama berada di Uzbekistan. Ma'ruf akan menyambangi beberapa situs bersejarah, salah satunya Museum Amir Temur yang terletak di pusat kota.

Ma'ruf juga akan melanjutkan perjalan ke Kota Samarkand, Uzbekistan. Di sana, Ma'ruf akan berziarah ke Makam Imam Bukhari, Makam Qusam Ibnu Abbas, dan Makam Imam Al-Maturidi.

Simak juga 'Saat Buka Asia Media Summit 2023, Ma'ruf Amin Ungkap Pentingnya Peran Media':






(maa/haf)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork