Manisnya Omset Harian Bisnis Aren Organik Pria Asal Rangkasbitung

Manisnya Omset Harian Bisnis Aren Organik Pria Asal Rangkasbitung

Bahtiar Rifa'i - detikNews
Minggu, 14 Mei 2023 22:37 WIB
Andhy Yuliandi pelaku UMKM Aren Kula Nusantara asal Lebak, Banten
Andhy Yuliandi pelaku UMKM Aren Kula Nusantara asal Lebak, Banten (Foto: Bahtiar Rifai/detikcom)
Jakarta -

Andhy Yuliandi menghidangkan gelas berisi es saat detikcom datang ke pusat oleh-oleh di Jalan RT Hardiwinangun, Rangkasbitung, Banten. Ia menambahkan cairan sirup begitu duduk lalu mengatakan 'ini organik semua, kang'.

Sirup yang dihidangkan adalah sirup aren, satu dari produk UMKM Aren Kula Nusantara. Usaha itu berdiri sejak 2017 di Kabupaten Lebak, Banten. Produk sirup aren itu pada 2019 memenangkan ajang Anugerah Pesona Indonesia dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) untuk kategori minuman tradisional populer.

"Sirup aren ini dapat penghargaan ketiga di Indonesia dari Kemenparekraf, ini yang menerima bupati," kata Andhy kepada detikcom di Rangkasbitung, Minggu (14/5/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Andhy Yuliandi pelaku UMKM Aren Kula Nusantara asal Lebak, BantenAndhy Yuliandi pelaku UMKM Aren Kula Nusantara asal Lebak, Banten Foto: Bahtiar Rifai/detikcom

Olahan aren organik ini oleh Andhy dijadikan beberapa produk turunan. Ada cokelat gula aren, kopi gula aren, jahe merah gula aren, sirup lemon aren, lemon jahe aren hingga keripik pisang aren. Ia pastikan tidak ada bahan campuran pengawet di produknya itu.

Untuk menghasilkan aren organik, ia bermitra dengan 25 petani di Kecamatan Malingping dan Cijaku termasuk tiga petani di hutan Baduy. Mereka ini menjadi mitra pemasok bahan baku ke rumah produksinya di Rangkasbitung.

ADVERTISEMENT

Penyematan organiknya pun bukan abal-abal. Mitra petani binaannya lulus survei oleh lembaga sertifikasi organik Seloliman (LeSOS). UMKM Aren Kula Nusantara dinyatakan sebagai produk yang konsisten telah memenuhi standar SNI 6729:2016 Sistem Pertanian Organik.

"Itu diperiksanya satu-satu pohon aren dicek, di sekitar pohon jarak tertentu misalnya ada kebun jagung, pakai pupuk urea nggak kebunnya, kalau pakai, organiknya gagal. Dari 96 petani yang saya ajukan ada 25 yang lolos," ucapnya.

Aneka olahan aren di Lebak menurut Andhy lebih unggul dibanding Jawa Barat. Apalagi, potensinya masih luas karena ada 11 ribu petani aren. Belum lagi, banyak pohon aren yang tidak tercemar oleh pupuk kimia.

Potensi inilah yang oleh Andhy akhirnya dijadikan peluang. Pengembangannya mulai dari pelatihan di Rumah BUMN BRI di Serang sampai kolaborasi dengan UMKM lain dan pelaku ekonomi kreatif. Makanya, di Rangkasbitung ada kelompok Lebak Ekonomi Kreatif (Leekraf) sebagai akar rumput gerakan UMKM.

"Saya koneksikan aren dengan wisata, kemarin misalnya ada orang ke sini, saya terangkan ibu, bapak ini aren kalau di hulunya ada kearifan lokal loh," ujar pria lulusan akademi pariwisata ini.

Ke depan, Andhy sendiri berharap UMKM dan pariwisata di Lebak bisa menyaingi model ekonomi kreatif di daerah seperti Yogyakarta. Lebak, katanya, punya potensi yang bukan hanya Baduy tapi ada batik, aren dan sebagainya.

"Di kita (Lebak), di Pandeglang, Banten, UMKM belum, coba Jogja atau anak-anak muda Pekalongan, kita kalah start," imbuhnya.

Meski tak sebesar produk ekonomi kreatif daerah lain, kerja kerasnya berbuah manis. Omset Aren Kula Nusantara di gerainya bisa Rp 300-500 ribu per hari. Belum lagi omset dari jualan online yang bisa sampai Rp 15 juta dalam sebulan.

"Lebih gedean di gerai, di sini ini omsetnya Rp 20 (juta). Cuma di digital ini lebih kelihatan gede karena memang sibuk tiap hari, di sini rata-rata Rp 300- Rp 500 ribu per hari," pungkasnya.

(bri/fas)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads