Pelaku Penembakan di Kantor MUI Pusat Pakai Airsoft Gun

Brigitta Belia Permata Sari - detikNews
Selasa, 02 Mei 2023 14:23 WIB
Jakarta -

Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto memastikan pelaku penembakan di kantor MUI pusat menggunakan pistol airsoft gun. Senjata tersebut bukan tergolong sebagai senjata api.

"Ada butiran-butiran isi peluru, ada tabung gas kecil juga, yang disebut airsoft gun, bukan senjata api," kata Karyoto dalam keterangannya kepada wartawan di kantor MUI pusat, Jl Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (2/5/2023).

Peristiwa penembakan tersebut terjadi pukul 11.24 WIB. Pelaku penembakan berjenis kelamin laki-laki. Dia masuk ke gedung MUI namun ditahan oleh pengamanan dalam (pamdal). Terjadilah penembakan itu.

"Untuk detail, kami akan meminta ke labfor," kata Karyoto.

Tembakan airsoft gun tersebut mengenai punggung satu orang yang ada di dalam gedung. Pelaku kemudian keluar dan dikejar oleh pamdal dan karyawan MUI. Setelah ditangkap, pelaku pingsan.

"Dibawa ke Polsek, dan saat ini di Puskesmas Menteng. Saat ini kondisinya sudah meninggal dunia," kata Karyoto.




(dnu/dnu)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork