Polisi masih menyelidiki kasus pencurian dengan modus pecah kaca mobil di Ciputat, Tangerang Selatan (Tangsel). Sejauh ini polisi sudah mendatangi lokasi kejadian dan mencari sejumlah saksi.
"Lagi didalami (kasusnya), sudah dicek ke TKP. Kita mencari saksi-saksi yang mengetahui kejadian tersebut dan mungkin melihat pelakunya," kata Kapolsek Ciputat Timur Kompol Agung Nugroho ketika dihubungi, Jumat (17/2/2023).
Untuk saat ini, masih belum ditemukan saksi yang melihat kejadian tersebut. Polisi juga masih mencari CCTV di sekitar lokasi yang merekam kejadian tersebut.
"Memang untuk saat ini saksi belum ada karena tidak ada tukang parkirnya, tidak ada orang, tidak ada CCTV. Ini lagi didalamilah sekiranya di sekitar lokasi ada CCTV yang lebih fokus," ucapnya.
"Pokoknya (korban) sudah lapor, sudah diperiksa, sudah dicek ke TKP sedang dalam tahap penyelidikan," tambahnya.
Agung juga mengimbau masyarakat agar jangan meninggalkan barang berharga di dalam kendaraannya. Hal tersebut untuk mencegah kejadian serupa terulang.
"Diimbau juga sekiranya ada barang berharga, bisa disembunyikan lah. Jangan sampai memberikan kesempatan orang untuk melakukan hal yang tidak diinginkan. Jadi kalau ada orang yang mau melakukan kejahatan dan tidak ada kesempatan tidak akan terjadi," imbau Agung.
Sebelumnya, viral sebuah video yang memperlihatkan aksi pencurian modus pecah kaca mobil yang tengah diparkirkan oleh pemiliknya. Dalam video yang beredar di media sosial itu dinarasikan bahwa peristiwa terjadi di Jalan WR Supratman, Ciputat, Tangsel.
Dilihat detikcom dari video yang viral, Jumat (17/2), tampak kaca mobil milik korban pecah. Pecahan kaca mobil itu berserakan di dalam dan di luar mobil korban.
(fas/fas)