Awal Mula Penemuan Mayat Elisa yang Ternyata Dibunuh Mantan Pakai Kloset

Aris Rivaldo - detikNews
Jumat, 10 Feb 2023 16:33 WIB
Elisa Siti Mulyani (23), korban pembunuhan yang ditemukan di semak-semak di Pandeglang. (Dok. Instagram)
Jakarta -

Kasus mayat wanita yang ditemukan di semak-semak di Pandeglang, Banten, bikin geger. Wanita bernama Elisa Siti Mulyani (21) itu ternyata dibunuh oleh mantan pacarnya, Riko Arizka (23).

Riko telah ditetapkan menjadi tersangka dan ditahan di Polres Pandeglang. Riko berdalih membunuh mantan pacarnya itu lantaran sakit hati.

Berikut ini awal mula penemuan mayat Elisa hingga Riko ditangkap oleh polisi:

Penemuan Mayat

Polisi awalnya mendapatkan laporan mengenai penemuan mayat di semak-semak di Kampung Cidangiang, Kecamatan Majasari, Kabupaten Pandeglang, pada Rabu (8/2). Polisi langsung datang ke lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara.

"(Mendapat laporan) sekitar pukul 23.00 WIB," kata Kapolsek Pandeglang AKP Osman Sigalingging, Kamis (9/2/2023) dini hari.

Polisi menyelidiki mengenai penyebab kematian mayat tersebut. Mayat juga langsung dibawa ke RSUD Berkah Pandeglang.

"Mohon doa biar kita cepat ungkap," katanya.

Pelaku Ditangkap

Polisi kemudian menangkap pelaku pembunuhan di Pandeglang. Korban bernama Elisa itu ternyata dibunuh mantan pacarnya, Riko.

"Kejadian pembunuhan tadi malam yang terjadi di (sekitar) Stadion Pandeglang, alhamdulillah kami saat ini berhasil mengamankan pelaku," ungkap Kasat Reskrim Polres Pandeglang AKP Shilton kepada wartawan di Mapolres Pandeglang, Kamis (9/2).

Shilton mengatakan, setelah mendapatkan petunjuk dari TKP dan para saksi, tim langsung memburu pelaku. Ia mengatakan pelaku ditangkap di rumahnya di Kecamatan Majasari sekitar 30 menit setelah membunuh korban.

"Pelaku diamankan langsung di rumahnya. Jadi alhamdulillah setelah kejadian kita juga langsung datang ke TKP, ada saksi yang melihat, kita langsung upaya melakukan pengejaran, tidak sampai satu jam, kurang lebih 30 menit pelaku berhasil kita amankan," terangnya.

Sebelum menghabisi korban, Shilton mengungkapkan, pelaku dengan korban bertemu secara tidak sengaja. Keduanya sempat terlibat cekcok. Pelaku yang emosi, kemudian mencekik korban dan memukul dengan menggunakan kloset yang ada di lokasi kejadian.

"Kemudian ketika perjalanan mau pulang ke rumah, kemudian berpapasan dengan korban, antara korban dan pelaku ini beriringan ke arah stadion, sempat terjadi perdebatan cekcok sehingga mereka bergumul, kemudian korban dicekik dari belakang dan dibekap, setelah itu dibawa ke pinggir tebing, di sana baru dihantam lagi dengan kloset, sehingga dengan kejadian tersebut korban meninggal dunia," ungkapnya.

Baca berita selengkapnya di halaman berikutnya.

Simak juga Video: Geger Penemuan Mayat Wanita di Semak-semak, Ternyata Dibunuh Pacar






(knv/imk)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork