Mobil Pajero yang dikemudikan AKBP (Purn) Eko Setio BW diketahui berubah warna saat dihadirkan dalam reka ulang kasus kecelakaan mahasiswa UI, M Hasya Attalah Syahputra (18). Diketahui, mobil Pajero milik Eko ketika terlibat kecelakaan dengan Hasya berwarna hitam, tapi saat direka ulang jadi warna putih.
Kuasa hukum Eko, Kitson Sianturi, menjelaskan soal perubahan warna tersebut. Kitson mengatakan mobil Pajero Eko warna dasar aslinya memang putih.
"Kita berdasarkan STNK saja, (di) STNK itu memang warnanya putih. Cuma waktu digunakan ada saat beliau beli itu beliau menutupi dengan stiker hitam dan ada saat kejadian itu memang masih menggunakan stiker hitam," kata Kitson kepada detikcom, Sabtu (4/2/2023).
Setelah kasus kecelakaan Hasya dinyatakan dihentikan, Kitson mengambil mobil Pajero B-2447-RFS tersebut dengan status pinjam pakai. Setelah itu, Eko kemudian mengembalikan mobilnya ke warna semula, yakni putih.
"Saya menyampaikan ke klien saya untuk mengembalikan ke warna semula. Dan itu distiker itu dengan dasar bahwa jangan ada lecet-lecet, warnanya tetap utuh, apabila di kemudian hari mau dijual atau mau modif apa pun, itu dia masih dalam keadaan semula," kata Kitson.
Kitson menjelaskan tidak ada niat dari kliennya untuk menghilangkan barang bukti dalam kasus tersebut. Sebab, lanjut dia, kerusakan yang ada pada mobil pun tidak lantas diperbaiki.
"Seandainya kita melakukan perawatan untuk mengembalikan ke semula opini lagi, yang lain-lain lagi. Tapi pada dasarnya untuk menghilangkan barang bukti itu tidak ada," ujarnya.
Kitson menambahkan, pinjam pakai mobil tersebut juga tidak menyalahi aturan karena saat itu sudah ada SP3 kasus tersebut. Namun, begitu akan dilakukan rekonstruksi ulang, Eko menyerahkan kembali mobil tersebut ke penyidik.
"Pinjam pakai, itu kan sah-sah saja kalau dari ketentuan hukum tapi dengan catatan karena sudah di-SP3, persoalan itu sudah selesai," kata dia.
"Pada saat mau rekonstruksi ulang, kita kembalikan juga dan sampai sekarang mobilnya masih di pihak penyidik. Diminta lagi mobil tersebut dan kita kembalikan," imbuhnya.
Baca selanjutnya: perubahan warna mobil Eko sempat dipertanyakan keluarga Hasya....
Lihat Video: Rekaman CCTV Detik-detik Kecelakaan yang Tewaskan Mahasiswa UI