Pemotor Tewas Tertabrak Truk di Ciputat Tangsel, Sopir Melarikan Diri

ADVERTISEMENT

Pemotor Tewas Tertabrak Truk di Ciputat Tangsel, Sopir Melarikan Diri

Wildan Noviansah - detikNews
Sabtu, 04 Feb 2023 14:01 WIB
Ilustrasi KKecelakaan maut di Tol Cipali terjadi pada Selasa (15/11/2022) pagi hari. Peristiwa itu mengakibatkan tiga orang tewas dan tujuh orang luka-luka.ecelakaan
Foto: detikcom/Thinkstock/assistantua
Tangerang Selatan -

Sebuah video yang menarasikan terjadinya peristiwa kecelakaan di wilayah Ciputat, Tangerang Selatan, viral di media sosial. Disebutkan seorang remaja tewas dalam peristiwa tabrak lari tersebut.

Dalam video yang beredar viral, terlihat sepeda motor korban rusak parah. Bahkan terlihat roda bagian depan motor patah. Serpihan bekas patahan motor terlihat berceceran di jalanan.

Kanit Laka Lantas Polres Tangerang Selatan Iptu Nanda Setya mengatakan peristiwa tersebut terjadi di Jalan RE Martadinata, Ciputat, Tangerang Selatan pada Rabu (1/2/2023) sekitar pukul 06.15 WIB.

Nanda mengatakan mulanya korban inisial A (19) tengah melaju dari Bogor menuju Ciputat melewati Jalan RE Martadinata. Sesampai di TKP, korban hendak menyalip kendaraan lain. Namun, dari arah berlawanan, datang truk yang belum diketahui identitasnya melaju.

"Diduga hendak menyalip kendaraan lain, identitas tidak diketahui. Kemudian terdapat kendaraan truk identitas tidak diketahui yang datang dari arah berlawanan," kata Nanda saat dihubungi, Sabtu (4/2/2023).

Karena tak cukup ruang saat menyalip, akhirnya terjadi kecelakaan lalu lintas. Truk yang terlibat kecelakaan selanjutnya meninggalkan lokasi kecelakaan.

Sementara itu, korban mengalami luka di bagian perut dan tangan. Setelahnya, korban dilarikan ke rumah sakit, namun meninggal dunia saat dilakukan pertolongan.

"Mengalami luka memar di bagian perut, lecet pada tangan kanan, dan dilarikan ke RS Sari Asih Ciputat dan dinyatakan meninggal dunia dalam penanganan RS Sari Asih Ciputat," ujarnya.

Nanda menambahkan, hingga kini pihaknya masih menyelidiki kasus tabrak lari tersebut, termasuk mencari tahu identitas pengendara truk.

"Sementara perkara masih dalam penyelidikan," imbuhnya.

Lihat juga Video: Pemotor Tewas Usai Seruduk Truk Mogok di Cipondoh

[Gambas:Video 20detik]




(wnv/mea)


ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT