Wanti-wanti Peneliti BRIN soal Potensi Badai Dahsyat 28 Desember

Tim detikcom - detikNews
Selasa, 27 Des 2022 20:38 WIB
Ilustrasi (Ari Saputra/detikcom)
Jakarta -

Ilmuwan dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) berkata kepada masyarakat, waspadalah terhadap cuaca ekstrem esok hari! Soalnya, besok akan ada badai besar.

Badai besar itu bisa bertahan lama lebih dari enam jam. Badai juga dapat mengakibatkan banjir termasuk di area Jakarta dan sekitarnya. Badai itu disebabkan oleh apa yang disebutnya sebagai 'tol hujan' yang melewati Selat Sunda dan berkerak ke timur.

Wanti-wanti itu disampaikan oleh peneliti Klimatologi BRIN, Erma Yulihastin. Dia menyebut potensi hujan ekstrem hingga badai bakal terjadi pada Rabu (28/12) besok.

"Potensi banjir besar Jabodetabek. Siapapun anda yang tinggal di Jabodetabek, dan khususnya Tangerang atau Banten, mohon bersiap dengan hujan ekstrem dan badai dahsyat pada 28 Desember 2022," kata Erma dalam unggahannya di Twitter, seperti dilihat detikcom, Selasa (27/12/2022).

Erma menyampaikan itu berdasarkan analisa data dari Satellite Early Warning System (Sadewa). Dia menerangkan badai dahsyat dari laut akan berpindah ke darat melalui jalur barat dengan angin baratan yang membawa hujan badai dari laut, dan dari utara melalui angin permukaan yang kuat.

"Maka Banten, dan Jakarta-Bekasi akan menjadi lokasi sentral tempat serangan badai tersebut. Dimulai sejak siang hingga malam hari pada 28 Desember 2022," katanya.

Kovergensi di darat pun akan masif sehingga hujan persisten pada 28 Desember 2022 akan meluas. "Menjangkau wilayah lain di Jawa bagian barat," katanya.

Selanjutnya, tol hujan:

Simak juga Video: Waspada Potensi Banjir Rob di 21 Pesisir Indonesia







(dnu/dnu)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork