Dor! Pengedar Narkoba Ditembak Saat Transaksi di Jaktim

Dor! Pengedar Narkoba Ditembak Saat Transaksi di Jaktim

Yogi Ernes - detikNews
Sabtu, 17 Des 2022 13:41 WIB
Poster
Ilustrasi (Edi Wahyono/detikcom)
Jakarta -

Polisi menggagalkan peredaran narkoba di wilayah Cipayung, Jakarta Timur. Seorang pengedar ditembak karena melawan petugas.

Peristiwa itu terjadi pada Jumat (16/12) pada pukul 18.30 WIB. Dua orang diamankan di lokasi.

"Pelakunya ada dua. M yang diamankan, satu yang korban itu MF yang di rumah sakit," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Timur AKBP Ahsanul Muqaffi saat dihubungi, Sabtu (17/12/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Operasi narkoba itu dilakukan penyidik Bareskrim Polri. Ahsanul mengatakan tim dari Polres Metro Jakarta Timur saat itu ke lokasi setelah mendapatkan informasi awal tentang penembakan.

"Yang nangani narkobanya itu Bareskrim. Kita fokus penembakan karena awalnya diduga perampokan. Tapi ternyata saat kami datang ke TKP konfirmasi saksi-saksi yang ada, termasuk orang tua tersangka yang diamankan itu ternyata masalah narkoba," jelas Ahsanul.

ADVERTISEMENT

Menurut Ahsanul, M dan MF awalnya hendak melakukan transaksi narkoba di wilayah Cipayung.

"Nggak tahu bandar atau bukan, tapi yang jelas lagi transaksi," katanya.

Transaksi itu gagal setelah polisi datang ke lokasi. Pelaku MF yang mencoba kabur lalu ditembak oleh petugas.

Sementara itu, rekannya inisial M tidak melakukan perlawanan dan langsung diamankan. Ahsanul mengatakan MF telah dibawa ke RS Polri untuk menjalani perawatan terlebih dahulu.

"Semalam kondisinya masih hidup," pungkas Ahsanul.

(ygs/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads