Prajurit TNI Jatuh Terjun Payung dari 1.600 Kaki Dirawat, Kondisi Stabil

Prajurit TNI Jatuh Terjun Payung dari 1.600 Kaki Dirawat, Kondisi Stabil

Audrey Santoso - detikNews
Rabu, 09 Nov 2022 20:50 WIB
Hari Bakti Angkatan Udara ini diselenggarakan di SMP YP 17 Nagreg. TNI AU memberikan puluhan kaki palsu dan pengobatan gratis.
Ilustrasi Terjun Payung (Wisma Putra/detikcom)
Jakarta -

Seorang prajurit TNI Angkatan Udara (AU) terjatuh dari ketinggian 1.600 kaki saat terjun payung dalam pendidikan pasukan elite Komando Pasukan Gerak Cepat (Kopasgat). Kopasgat menjelaskan kondisi korban.

"Kondisi siswa sendiri sejak kejadian itu langsung ada penanganan cepat dari tim kesehatan yang di bawah. Kemudian dirujuk ke RS terdekat di Lanud Sulaiman," jelas Kepala Penerangan Kopasgat, Kolonel Gunawan, kepada detikcom, Rabu (9/11/2022).

Gunawan menerangkan, prajurit tersebut mengalami luka yang mengharuskannya dirujuk ke Rumah Sakit AU Dr M Salamun di Cidadap, Bandung.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Karena lukanya, penanganannya harus lebih lanjut, dibawa ke RS Salamun," imbuh Gunawan.

Kondisi Prajurit Jatuh Saat Terjun Payung

Gunawan menerangkan prajurit tersebut dalam kondisi stabil. Prajurit yang terjun bebas disebut sadarkan diri.

ADVERTISEMENT

"Saat ini sudah dalam penanganan, dan siswa ataupun prajurit ini masih dalam kondisi perawatan dan sadar ya," ucap Gunawan.

Gunawan menambahkan, prajurit TNI AU tersebut mengalami patah tulang. Dia mengaku bersyukur atas kondisi kesehatan korban yang stabil.

"Patah tulang kemungkinan besar iya, karena itu kan mengalami jatuh dengan kecepatan. Sampai hari ini memang sudah dalam penanganan medis, stabil kondisinya, alhamdulillah stabil kondisinya," tutur Gunawan.

Parasut Prajurit TNI AU Gagal Mengembang

Sebelumnya, salah satu prajurit TNI Angkatan Udara (AU) mengalami insiden saat kegiatan terjun payung. Saat melompat dari pesawat yang terbang di ketinggian 1.600 kaki (feet), parasutnya tak mengembang di udara.

"Betul ada kejadian bahwa salah satu siswa kita, dalam rangka mengikuti kegiatan latihan materinya Kopasgat (Komando Pasukan Gerak Cepat), itu ada insiden," kata Kolonel Gunawan.

Detik-detik parasut tak mengembang di udara hingga jatuhnya penerjun payung ini dari ketinggian terekam kamera amatir. Videonya pun viral di media sosial.

Peristiwa ini terjadi di Bandung, Jawa Barat.

Lihat juga Video: Panitia Teledor, Atlet Terjun Payung PON Cedera Saat Landing

[Gambas:Video 20detik]



(aud/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads