Dishub DKI Klaim Rekayasa Lalin di Cipete Bikin Jalanan Lebih Lancar

Dishub DKI Klaim Rekayasa Lalin di Cipete Bikin Jalanan Lebih Lancar

Silvia Ng - detikNews
Senin, 03 Okt 2022 16:23 WIB
Kadishub DKI Jakarta Syafrin Liputo/Silvia-detikcom
Kadishub DKI Jakarta Syafrin Liputo (Silvia/detikcom)
Jakarta -

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo mengklaim rekayasa lalu lintas di Cipete, Jakarta Selatan (Jaksel), membuat lalu lintas lebih lancar. Dia mengklaim hal itu terlihat saat jam sibuk di pagi dan sore hari.

"Untuk saat ini memang pada saat peak (time), apakah itu pagi atau sore untuk satu kawasan ada anak sekolahnya itu dengan pengaturan sekarang (rekayasa lalin) lebih smooth traffic-nya," kata Syafrin di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Senin (3/10/2022).

Syafrin mengatakan sempat terjadi kepadatan lalin di Jalan Fatmawati Raya. Dia menyebut pihaknya bakal melakukan evaluasi secara mingguan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Memang di hari Jumat pertama, kami pantau di Jalan Fatmawati Raya itu terjadi sedikit kepadatan. Tapi jika kita lihat kepadatan itu lebih kepada pengemudi yang menanyakan kondisinya sehingga mereka memperlambat, bertanya kepada petugas," ujar Syafrin.

"Setelah itu situasinya mulai normal dan tentu ini akan kami lakukan evaluasi, karena uji cobanya ini kami lakukan dua minggu ke depan dan kemudian kami akan lakukan evaluasi mingguan," sambungnya.

ADVERTISEMENT

Syafrin mengimbau masyarakat agar mengikuti rekayasa lalin yang akan berlaku selama dua pekan ini.

"Memang ada masyarakat yang terdampak itu kami imbau untuk mengikuti, karena tujuannya itu untuk tidak terhambat di tengah kepadatan lalu lintas," kata Syafrin.

Sebelumnya, Pemprov DKI Jakarta akan menggelar uji coba rekayasa lalu lintas di Cipete, Jakarta Selatan (Jaksel), mulai Jumat (30/9). Rekayasa lalin di Cipete rencananya akan dilakukan selama dua pekan hingga Kamis (13/10).

Rekayasa lalu lintas pertama, yaitu dari arah timur (Jalan Cipete Raya) menuju utara (Jalan Fatmawati) akan dialihkan berbelok ke kiri. Pengendara nantinya bisa memutar balik di U-turn Pizza Hut.

"Kedua, lalu lintas dari arah selatan (Jalan TB Simatupang) menuju ke timur (Jalan Cipete Raya) diarahkan menerus menuju Jalan Fatmawati, putar balik di depan SPBU atau Al-Barkat Karpet," ujar Syafrin.

Kemudian, Jalan Cipete Dalam ke utara yang semula berlaku dua arah, kini menjadi satu arah.

(haf/haf)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads