Mahasiswa Demo BBM Sindir Puan hingga Megawati: Ke Mana Tangisannya?

Tim detikcom - detikNews
Senin, 12 Sep 2022 17:28 WIB
Mahasiswa berdemonstrasi menolak kenaikan harga BBM di Patung Kuda. Mahasiswa menyinggung soal Ketua DPR RI Puan Maharani dan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. (Foto: dok. detikcom)
Jakarta -

Sejumlah mahasiswa menggelar demonstrasi penolakan kenaikan harga BBM di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat (Jakpus). Dalam orasinya, orator mahasiswa menyinggung soal Ketua DPR RI Puan Maharani.

"Ke mana tangisan Ibu Puan, Kawan-kawan? Ke mana tangisan Ibu Puan? Seolah hilang ketika Joko Widodo menaikkan harga BBM, Kawan-kawan," kata orator dari atas mobil komando, Senin (12/9/2022).

Selain menyinggung Puan, mahasiswa menyinggung Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Orator mempertanyakan sikap Megawati terkait kenaikan harga BBM.

"Tangisan-tangisan dari Ibu Megawati, mana hari ini? Kita selalu mahasiswa mempertanyakan tangisan-tangisan tersebut kawan kawan," ujarnya.

Pantauan detikcom di lokasi, Senin (12/9), massa terlihat telah merobohkan separator yang terpasang. Massa telah berhadapan langsung dengan petugas kepolisian yang berjaga.

Dalam demo kali ini, mahasiswa membawa 4 poin tuntutan. Tuntutan pertama adalah menolak dengan tegas kenaikan harga BBM bersubsidi. Kedua, menunda pembangunan IKN untuk memprioritaskan anggaran pada upaya stabilisasi kondisi sosial ekonomi masyarakat.

Tuntutan ketiga, mahasiswa menuntut untuk ada realokasi anggaran belanja kementerian atau lembaga yang tidak produktif. Dan Tuntutan terakhir, mendorong pemerintah untuk memastikan energi berbasis minyak dan gas bumi di dalam negeri terpenuhi secara mandiri.

Simak selengkapnya di halaman selanjutnya.




(jbr/jbr)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork