RSAL dr. R Oetojo Ajak Peserta BPJS Kesehatan Manfaatkan Mobile JKN

RSAL dr. R Oetojo Ajak Peserta BPJS Kesehatan Manfaatkan Mobile JKN

Dea Duta Aulia - detikNews
Jumat, 29 Jul 2022 16:30 WIB
Kepala Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) dr. R Oetojo dr. Adventy Nahan.
Foto: dok. BPJS Kesehatan
Jakarta -

Kepala Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) dr. R Oetojo dr. Adventy Nahan mendukung Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) terkhusus dalam meningkatkan mutu layanan melalui digitalisasi. Sebab layanan aplikasi Mobile JKN mampu mempermudah para peserta mendapatkan pelayanan kesehatan.

"Sejak awal kerja sama dengan BPJS Kesehatan sampai sekarang alhamdulillah sinerginya sangat baik, koordinasi berjalan dengan sangat lancar karena pemahamannya sudah satu tujuan yaitu mutu pelayanan kesehatan yang terbaik," kata Adventy dalam keterangan tertulis, Jumat (29/7/2022).

Ia menjelaskan, RSAL dr. R. Oetojo Sorong sudah terintegrasi sistemnya dengan aplikasi Mobile JKN dari BPJS Kesehatan. Hal tersebut memiliki banyak kemudahan pelayanan bagi peserta JKN untuk mengakses layanan kesehatan melalui smartphone masing-masing.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kita sistemnya sudah bridging dengan Aplikasi Mobile JKN. Jadi banyak kemudahan untuk peserta JKN, untuk peserta yang telah mendapatkan rujukan dari Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) dapat melakukan pengambilan nomor antrian online dari rumah, jika sudah mendekati nomor antrian, dapat menuju rumah sakit. Jadi tidak perlu lagi pagi-pagi mengambil nomor antrian ke rumah sakit," ujarnya.

Kemudahan yang dihadirkan layanan tersebut tidak hanya sebatas antrian online. Namun layanan tersebut juga bisa membuat para peserta mengakses ketersediaan tempat tidur secara realtime dan jadwal operasi.

ADVERTISEMENT

"Alhamdulillah tahapan tersebut telah kami lewati, sampai dengan sekarang walaupun belum sempurna, kami komitmen ke depannya akan disempurnakan menjadi lebih baik lagi sistem kami. Kami berharap kemudahan pelayanan ini bisa sangat dimanfaatkan oleh masyarakat terkhusus peserta JKN," katanya.

Adapun fitur antrian online, ketersediaan tempat tidur, dan jadwal tindakan operasi melalui Aplikasi Mobile JKN dapat dirasakan peserta JKN untuk seluruh layanan rawat jalan tingkat lanjut atau poliklinik di RSAL dr. R. Oetojo diantaranya Poli Anak, Poli Obgyn/Kebidanan, Poli Interna/Penyakit Dalam, Poli Bedah, serta Poli Gigi.

Simak juga 'Dirut BPJS Heran: Bayar Rokok Rp 150 Ribu Bisa, Iuran Rp 42 Ribu Berat':

[Gambas:Video 20detik]



(prf/ega)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads