Korban Tewas Tabrakan 2 Bus di Jalinsum Sumut Bertambah Jadi 6 Orang

Korban Tewas Tabrakan 2 Bus di Jalinsum Sumut Bertambah Jadi 6 Orang

Ahmad Fauzi Manik - detikNews
Senin, 20 Jun 2022 15:19 WIB
Kondisi dua bus yang terlibat tabrakan maut di Jalinsum.
Kondisi dua bus yang terlibat tabrakan maut di Jalinsum, Labusel, Sumut. (Istimewa)
Kotapinang -

Korban tewas dalam kecelakaan antara bus PMH dan bus PMS, di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum), Desa Asam Jawa, Torgamba Labusel, Sumatera Utara (Sumut), menjadi enam orang. Tiga korban terbaru tewas setelah sempat dibawa ke rumah sakit.

"Tewas di tempat tiga, yang lain itu luka berat. Terus informasi terbaru ada tiga lagi korban yang tewas di rumah sakit," kata Kasat Lantas Polres Labuhanbatu AKP Rusbeny, seperti dilansir detikSumut, Senin (20/6/2022).

Dengan demikian, hingga siang ini, korban yang tewas bertambah menjadi enam orang. Dua di antaranya sopir.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Supir PMH, Siregar, warga Pinang Baris, Medan. Sedangkan sopir PMS, warga Siantar, namanya Sidauruk," imbuh Rusbeny.

Sedangkan untuk identitas korban tewas lainnya, Rusbeny, mengatakan masih didata. Korban luka-luka juga sedang didata.

ADVERTISEMENT

Sementara itu, kedua bus yang terlibat kecelakaan sudah bisa dievakuasi polisi dari lokasi kejadian. Arus lalu lintas yang sempat mengalami perlambatan sudah kembali normal setelah dua jalur bisa digunakan.

Baca selengkapnya di sini

Lihat juga Video: Kondisi Belasan Kendaraan Usai Diseruduk Bus Pariwisata di Bali

[Gambas:Video 20detik]



(idh/dhn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads