Kontainer Terperosok di Km 19 Tol Cikampek, Lalin ke Jakarta Macet!

Kontainer Terperosok di Km 19 Tol Cikampek, Lalin ke Jakarta Macet!

Farih Maulana Sidik - detikNews
Kamis, 09 Jun 2022 22:57 WIB
Masa libur panjang segera berakhir. Situasi arus lalu lintas di ruas jalan tol Jakarta-Cikampek, dari arah Cikampek menuju jakarta mengalami kemacetan panjang.
Ilustrasi macet di tol (Rifkianto Nugroho/detikcom)
Jakarta -

Sebuah truk kontainer terperosok di lajur kiri Jalan Tol Cikampek arah Jakarta. Imbas truk terperosok itu, arus lalu lintas jalan tol tersebut menjadi tersendat.

"#Tol_Japek Bekasi Timur - Tambun PADAT, ada penanganan kecelakaan kendaraan kontainer di bahu luar/kiri dan lajur 1/kiri KM 19," tulis Jasa Marga dalam akun Twitternya pukul 22.00 WIB, Kamis (9/6/2022).

Jasa Marga juga melaporkan adanya kepadatan lalu lintas di sekitar Karawang Timur Km 58 hingga Km 57 arah Jakarta. Kemacetan di titik ini disebabkan karena adanya pekerjaan pelebaran jalan di bahu luar/kiri dan lajur 1/kiri.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Karawang Barat KM 45 - KM 42+400 arah Jakarta PADAT, ada perbaikan jalan di lajur 2/tengah," tulis Jasa Marga.

Selain itu, kemacetan juga terjadi di Km 62 hingga Km 63 Dawuan arah ke Cikampek. Kemacetan disebabkan karena ada pelebaran jalan.

ADVERTISEMENT

"#Tol_Japek Dawuan KM 62 - KM 63 arah Cikampek PADAT, ada pekerjaan pelebaran jalan di bahu luar/kiri dan lajur 1/kiri," imbuhnya.

(fas/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads