Cerita Luhut Emban Banyak Amanah Sebab Presiden yang Perintah

Cerita Luhut Emban Banyak Amanah Sebab Presiden yang Perintah

Tim detikcom - detikNews
Kamis, 09 Jun 2022 22:29 WIB
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan
Luhut Binsar Pandjaitan (Wilda Nufus/detikcom)
Jakarta -

Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Menko Marvest) Luhut Binsar Pandjaitan bercerita bahwa tidak semua hal diurus olehnya. Dia mengatakan hanya mengurusi apa yang diperintahkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Cerita tersebut disampaikan Luhut saat dia menghadiri rapat kerja dengan Banggar DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (9/6/2022). Dia menegaskan semua tugas yang selama ini ditanganinya atas perintah Jokowi.

"Saya ingin satu garis bawahi, Pak, jadi jangan saya dipikir ngurusi semua, tidak, Pak. Saya mengurusi semua yang di bidang saya dan diperintahkan Presiden, saya ulangi, diperintahkan Presiden," kata Luhut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Luhut menjelaskan, pelaksanaan fungsi Menko Marves sesuai dengan Perpres Nomor 92 Tahun 2019. Luhut menyampaikan bukan dirinya yang membuat aturan tersebut.

ADVERTISEMENT

"Saya ini juga 75 tahun, tidak muda lagi, jadi saya tahu diri. Jadi ya kalau bisa saya kerjain, saya kerjain. Tapi kalau Anda lihat fungsi di sini, pelaksanaan fungsi lain yang diberikan Presiden, ini bukan saya yang buat. Tahun 2019 yang buat ini, Pak Profesor Yudhoyono," ujarnya.

Luhut mempersilakan anggota DPR untuk bertanya kepada Jokowi mengapa dirinya kerap diberi tugas. Dia menyebut ada setumpuk pelaksanaan fungsi yang diemban dirinya selaku Menko Marves di hadapan anggota DPR.

"Jadi kalau Bapak lihat, sampai saat ini, ada pelaksanaan fungsi kementerian dan seterusnya, ada pelaksanaan fungsi lain yang diberikan oleh Presiden, jadi saya melaksanakan perintah Presiden saja," kata Luhut.

"Kenapa Presiden mau memberikan itu? Tanya Presiden," ujarnya.

Simak juga video 'Luhut soal Isu Reshuffle 15 Juni: Saya Enggak Sempat Urus Gituan':

[Gambas:Video 20detik]



Baca berita selengkapnya di halaman selanjutnya.

Jabatan Terbaru Luhut dari Jokowi

Terbaru, Luhut mendapat tugas dari Jokowi untuk mengurus masalah minyak goreng. Cerita Luhut mendapat tugas mengurusi minyak goreng disampaikan saat bicara dalam acara Puncak Dies Natalis ke-60 GAMKI seperti dilihat dari kanal YouTube Gamki Balikpapan, Selasa (24/5). Acara itu digelar pada 21 Mei 2022.

"Saya minta maaf tidak bisa hadir sendiri, saya sudah siap untuk hadir di sana. Tapi, tiba-tiba Presiden perintahkan saya untuk urus minyak goreng," ucapnya.

Luhut mengatakan ikut mengurusi kelangkaan minyak goreng setelah diperintah Jokowi. Dia berharap kelangkaan minyak goreng yang terjadi di Indonesia segera tuntas.

"Sejak 3 hari lalu, saya mulai menangani masalah kelangkaan minyak goreng dan kita berharap itu bisa nanti tidak terlalu lama kita selesaikan," ucapnya.

Halaman 2 dari 2
(dek/fas)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads